Investasi Abadi! Kenali 10 Jenis Celana Jeans yang Bikin Look Kamu Makin 'Slay'

Justina Nur | Beautynesia
Kamis, 22 Jan 2026 08:00 WIB
Investasi Abadi! Kenali 10 Jenis Celana Jeans yang Bikin Look Kamu Makin 'Slay'/ Foto: Freepik.com/diana.grytsku, drobotdean

Jeans merupakan salah satu fashion item yang hampir selalu ada di lemari setiap perempuan, bahkan termasuk kamu ‘kan Beauties? Tidak mengherankan jika kamu memiliki paling tidak satu buah celana ini karena cocok untuk dipakai saat hangout malam hari, ke kantor, atau ngopi santai bareng teman-teman.

Akan tetapi, meski celana jeans terkesan simpel, ternyata celana jeans punya banyak jenis yang memiliki potongan dan karakter yang berbeda. Setiap perbedaan inilah yang akan memberikan efek yang berbeda untuk tampilan tubuh dan gaya personalmu. Oleh karena itu, agar kamu tidak asal pilih atau bahkan cuma ikut tren yang sedang kekinian, penting banget buat mengenal beberapa jenis celana jeans yang ada.

Dengan memahami setiap potongan dan ciri khasnya, kamu akan bisa mendapatkan celana jeans yang sesuai dengan tubuhmu, nyaman dipakai, sehingga membuatmu semakin percaya diri mengenakannya untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Yuk, kenalan dengan beberapa jenis celana jeans berikut ini!

(dmh/dmh)