Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah Berbusana Tradisional Serba Merah-Emas di Upacara Berbedak

Dimitrie Hardjo | Beautynesia
Kamis, 11 Jan 2024 12:30 WIB
Foto: Instagram.com/tehfirdaus

Rangkaian upacara jelang pernikahan Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah Isa-Kalebic diselenggarakan secara berurutan mulai 7 sampai 16 Januari. Khatam Al-Qur'an, upacara Bersuruh Diraja, upacara Membuka Gendang Jaga-Jaga, upacara pertunangan telah mendahului upacara Berbedak Pengantin Diraja yang dilakukan Rabu (10/1) di Istana Nurul Iman.

Upacara Berbedak melibatkan pengaplikasian bedak dan minyak wangi pada kedua calon pengantin oleh keluarga secara bergantian. Untuk prosesi tersebut, mempelai juga mengenakan pakaian adat Brunei yang dirancang oleh Teh Firdaus, Beauties.

(dmh/dmh)