Drama Korea 2023 banyak dihiasi dengan genre menarik serta alur cerita yang susah ditebak. Dari lanjutan balas dendam di The Glory yang menggebu-gebu hingga kisah susah senangnya dunia sosial media di Celebrity yang sangat dekat dengan kehidupan nyata.
Drakor tersebut mendapatkan reaksi positif dari penggemar. Hal tersebut pula yang disebut-sebut sebagai alasan drama sageuk belakangan dinilai 'sepi peminat'. Dari awal 2023, beberapa drakor sageuk mendapatkan rating tidak terlalu tinggi atau tak sesuai 'ekspektasi'.
Kendati demikian, jalan cerita yang dihadirkan serta jajaran pemain drama-drama tersebut tetap luar biasa, Beauties. Penasaran ada apa saja? Berikut daftarnya.
Our Blooming Youth
Our Blooming Youth/ Foto: instagram.com/tvn_drama/ |
Drama pertama yang awalnya diperkirakan mendapatkan rating tinggi yaitu Our Blooming Youth. Drama ini dibintangi oleh Park Hyung Sik yang selalu sukses dengan proyeknya. Sebut saja Hwarang serta Strong Woman Do Bong Soon.
Drama sageuk yang rilis pada Februari 2023 ini mencapai rating rata-rata 3,6%. Meski cukup tinggi, tapi banyak penonton yang belum puas dengan perolehan rating tersebut.
Selain Park Hyung Sik, drama ini dibintangi juga oleh Jeon So Nee, Pyo Ye Jin, dan Yoon Jong Seok. Our Blooming Youth mengisahkan perempuan jenius yang dituduh menjadi pembunuh keluarganya serta seorang putra mahkota yang mendapatkan kutukan misterius.
Keduanya bertemu dan mulai membantu menyelamatkan satu sama lain.
Poong, the Joseon Psychiastrist Season 2
Poong, The Joseon Psychiatrist/ Foto: instagram.com/tvn_drama/ |
Kim Min Jae dan Kim Hyang Gi kembali menyapa penggemar sebagai tenaga medis di era Joseon. Seperti musim pertama, Poong, the Joseon Psychiastrist Season 2 mengisahkan Yoo Se Poong dengan Seo Eun Woo yang bertemu kembali di Klinik Gyesoo.
Keduanya melawan konspirasi pemerintahan kerajaan dengan membuka klinik untuk mengobati warga sekitar. Selain memecahkan kasus misterius, kisah romantis antara Se Poong dan Eun Woo bikin baper dan gemas sendiri.
Sayangnya, rating drama ini tidak memuaskan hingga akhir. Sampai di episode 10, drakor ini hanya meraih rata-rata rating 2,5%. Perolehan tersebut lebih rendah dari musim pertamanya.
Joseon Lawyer: A Morality
Joseon Lawyer: A Morality/ Foto: instagram.com/mbcdrama_now/ |
Woo Do Hwan dan Bona WJSN diharapkan dapat mendatangkan rating tinggi untuk drama Joseon Lawyer: A Morality. Hingga akhir episode, drama MBC ini hanya mendapatkan rating 3%. Sangat jauh dari harapan, lantaran drama ini dibintangi artis populer dan didukung oleh sutradara ternama.
Joseon Lawyer yang diadaptasi dari Webtoon terkenal bercerita tentang Kang Han Su. Ia merupakan pengacara yang kerap memanfaatkan perasaan korban yang dirugikan. Kemudian, ia tumbuh menjadi pengacara adil usai kejadian mengejutkan.
The Secret Romantic Guest House
The Secret Romantic Guest House/ Foto: instagram.com/sbsdrama.official/ |
Popularitas Shin Ye Eun usai membintangi The Glory membuatnya mendapat banyak pujian, sehingga banyak orang berekspektasi drama barunya akan memperoleh rating melejit.
Sayangnya, drama SBS yang dibintanginya yakni The Secret Romantic Guest House hanya puas dengan rating rata-rata 3,9%. Padahal drama ini juga dibintangi oleh arti muda lainnya, seperti Ryeon Un, Kang Hoon dan Jung Gun Joo.
The Secret Romantic Guest House bercerita tentang kisah rumah kos bernama Yihwawon atau Guest Summer Place. Nah, di rumah kos tersebut ada tiga pemuda sebagai penyewa, dan gadis cantik yang menjalankan bisnis tersebut.
Para penyewa tersebut diceritakan tengah mempersiapkan ujian nasional. Dengan membawa rahasia sendiri, ternyata rahasia tersebut saling berhubungan. Keempatnya kemudian berkumpul dan memecahkan misteri tersebut.
Itu dia beberapa drama sageuk 2023 yang awalnya diharapkan mendapatkan rating tinggi, namun tak sesuai ekspektasi. Namun, perlu diingat, rating tidak berarti menentukan segalanya.
Seluruh pihak yang terlibat dalam pembuatan drama-drama tersebut telah bekerja keras. Mari kita beri dukungan dan applause untuk mereka!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!