Putus cinta merupakan hal yang sangat menyakitkan, bahkan bisa membuat beberapa orang depresi. Berpisah dengan orang yang sudah melekat di hati merupakan suatu hal yang sangat menyakitkan dan bisa membuat kita merasa kehilangan separuh dari jiwa yang paling dalam. So, bisa dikatakan bahwa putus cinta merupakan sesuatu yang bisa mengubah kehidupan 180 derajat.
Meski banyak orang yang begitu putus asa dengan hidupnya setelah putus cinta, zodiak berikut ini tetap bisa fokus dengan pekerjaannya, lho. Simak deretan zodiak kuat yang tetap bisa menjadi seorang hard worker setelah putus cinta berikut ini.
1. Taurus
Taurus merupakan salah satu zodiak yang memiliki ketahuan dan keuletan yang stabil dalam pekerjaannya. Maka tak jarang jika Taurus sering diberi kepercayaan oleh atasannya dan dengan tanggung jawab penuh Taurus bisa menyelesaikan pekerjaannya dengan sempurna.
Sehingga, meskipun Taurus sedang dilanda putus cinta, hal ini tidak akan berpengaruh dengan kinerjanya. Ya, Taurus tetap bisa bekerja secara maksimal, tetap fokus, dan produktif tanpa menghiraukan perasaannya yang sedang putus cinta.
Sebagai zodiak dengan elemen bumi yang sangat stabil, Taurus cenderung menatap segala sesuatu dengan realistis agar dirinya tetap bisa menjalani hari dengan baik.
2. Aries
Ilustrasi Aries yang bekerja keras /Foto: pexels.com/cottonbro |
Sebagian besar orang-orang yang berzodiak Aries, mereka memiliki karakter yang kuat, bersemangat, dan terus fokus dengan tujuannya. Energi yang dimiliki Aries sangatlah tinggi bahkan bisa membuat orang-orang di sekitarnya turut merasakan energinya.
Oleh karena itu, Aries tidak akan terpengaruh dengan masalah cinta yang sedang dialaminya. Seberat apa masalah cinta yang sedang dirasakannya, Aries tetap akan penuh semangat dan fokus dengan tujuan kariernya.
Bagi Aries, untuk apa terpuruk hanya karena masalah cinta, karena masa depan dan cita-cita lebih utama dibanding urusan cinta.
3. Sagitarius
Sama seperti Aries, Sagitarius juga dikenal dengan zodiak penuh semangat dan memiliki jiwa petualang. Sisi positif dari Sagitarius lainnya adalah, pikirannya yang selalu positif dan mudah beradaptasi dengan setiap perubahan keadaan.
Sagitarius pun juga memiliki sisi yang unik, lho! Jika orang lain tampak frustrasi saat sedang putus cinta, Sagitarius justru akan bekerja lebih giat untuk menyamarkan hatinya yang sedang galau. Sagitarius justru akan bekerja sangat keras karena pekerjaannya lah yang membuat rasa sakit hatinya hilang begitu saja.
Inilah sebabnya Sagitarius tombak selalu semangat dan tidak pernah terlihat kendor saat bekerja meski pikirannya sedang kacau.