Cinta sering diartikan sebagai sebuah perasaan spesial antara dua insan. Ada banyak hal yang membuat seseorang jatuh cinta, Beauties. Mulai dari penampilan yang menarik dan memikat. Bisa juga karena sifat seseorang yang lembut, perhatian, peka, hingga bikin selalu ingin berada di dekat orang yang dicintai.
Ada tipe cinta yang hanya sebatas kedekatan teman. Ada juga tipe cinta romantis yang menghiasi masa berpacaran, tapi ada juga cinta yang awet hingga ke jenjang pernikahan, Beauties.
Di momen valentine ini, kamu perlu mengenali tipe cinta kamu, nih Beauties. Menurut Sternberg, seorang ahli psikologi dengan teori terkenalnya, 'Triangular Theory of Love' alias segitiga cinta, ada 8 tipe cinta dari perspektif ilmu psikologi, Beauties.
Segitiga cinta ini terdiri dari tiga hal yaitu intimacy, artinya kedekatan secara emosional; passion atau hasrat yang fokus pada ingin dekat dan bertemu secara fisik dan ketertarikan dari sisi fisik; lalu commitment, keputusan untuk hidup bersama.
1.Non Love
Tipe Non Love. Foto freepik.com: senivpetro |
Seperti asal katanya, non love artinya tidak ada unsur cinta di dalam sebuah hubungan. Kalau dikaitkan dengan segitiga cinta, Beauties maka tidak ada yang namanya kesepakatan untuk hidup bersama, nggak ada ketertarikan secara fisik, dan tidak ada kebutuhan untuk saling curhat, berbagi secara emosional, dll. Contoh hubungan ini seperti hubungan antar rekan kerja, atau teman yang sekedar teman di sekolah atau kampus, dll.
2. Liking
Liking. Foto Freepik.com: cookie_Studio |
Hubungan dalam tipe cinta liking hanya memiliki satu aspek dari segitiga cinta, Beauties. Intimacy atau kedekatan sesaat sebatas teman biasa. Bukan teman spesial. Misalnya senang dan ingin selalu berada di dekat seseorang untuk bersenda gurau dalam waktu tertentu, tapi nggak ada ketertarikan secara fisik, apalagi komitmen untuk bersahabat atau hidup bersama.
Sekadar senang sesaat ketika berada dengan si dia, tapi bisa jadi setelah itu kamu bosan dan mencari orang lain untuk berbagi cerita. Jadi, masih terlalu jauh deh untuk kata pacaran, ya, Beauties.