Serba Serbi Isu Cerai Joe Jonas & Sophie Turner, Post Foto Pakai Cincin Kawin hingga Jadi Diskusi Parenting

Dimitrie Hardjo | Beautynesia
Selasa, 05 Sep 2023 15:00 WIB
Foto: Instagram.com/sophiet

Isu Joe Jonas dan Sophie Turner diambang perceraian sedang hangat dibicarakan. Pasangan yang menikah tahun 2019 itu memang jadi salah satu celebrity couple terfavorit. Kemesraan dan kekompakan mereka seringkali dipuji publik. Terlihat baik-baik saja, rumor perceraian mereka pun membuat penggemar terkejut. Komentar Instagram mereka dibanjiri pertanyaan seputar perpisahan itu.

Diketahui TMZ menjadi media pertama yang mengabari perceraian Joe dan Sophie, Beauties. Dalam beritanya, disebutkan sumber anonim bahwa ada masalah serius dalam hubungan mereka sejak 6 bulan terakhir. Laporannya juga menyebutkan Joe mengurus kedua putrinya "pretty much all the time" bahkan saat bandnya sedang melakukan tur. Sementara Sophie sibuk bekerja di Inggris di mana ia syuting untuk serial yang akan tayang, Joan.

Joe Jonas Tampil Pakai Cincin Kawin

Joe Jonas pun mengunggah foto diri lewat akun Instagram hari ini yang menunjukkan secara jelas cincin kawin dikenakannya. Maksud ingin menyangkal rumor tersebut atau tidak, komentar netizen penuh rasa lega.


Tak sampai situ, beredar pula foto Joe Jonas saat sedang manggung konser di Austin AS semalam, memakai cincin kawin di tengah ramainya isu perceraian.

(dmh/dmh)