BILLBOARD
970x250

BeauPicks: 5 Skincare Terbaru dari Fanbo Khusus untuk Kulit Berjerawat

Neysa Alicia | Beautynesia
Minggu, 07 Nov 2021 17:30 WIB
BeauPicks: 5 Skincare Terbaru dari Fanbo Khusus untuk Kulit Berjerawat

Jerawat masih menjadi masalah paling umum yang dialami oleh banyak orang. Kulit berjerawat cenderung lebih sensitif dan berminyak dari pada pemilik kulit normal atau kering, sehingga membutuhkan perawatan ekstra dengan menggunakan produk skincare yang tepat.

Salah satu brand kecantikkan lokal, Fanbo, baru-baru ini juga mengeluarkan rangkaian produk skincare yang diformulasikan khusus untuk kulit berjerawat, lho! Dengan harga  terjangkau, rangkaian skincare dari Fanbo ini menggunakan bahan utama Tea Tree Extract yang mampu merawat kulit berjerawat dan mencegahnya datang lagi. 

1. Fanbo All in One Deep Cleansing Balm (Tea Tree)

foto: fanbo.co.id
Cleansing balm dari Fanbo/ foto: fanbo.co.id

Terdiri tiga varian, Fanbo All in One Deep Cleansing Balm berfungsi untuk membersihkan wajah secara menyeluruh dari sisa debu, kotoran, dan makeup. Varian Tea Tree ini cocok digunakan untuk kamu yang memiliki kulit berjerawat, karena mengandung Tea Tree Extract dan Aloe Vera sehingga bersifat menenangkan dan mengangkat minyak pada wajah tanpa memberi efek kering atau ketarik. 

2. Fanbo Acne Solution Facial Foam

foto: fanbo.co.id
Facial foam dari Fanbo/ foto: fanbo.co.id

Fanbo Acne Solution Facial Foam merupakan sabun cuci muka yang diformulasikan dengan berbagai kandungan untuk membasmi dan mencegah timbulnya jerawat. Selain mengandung Tea Tree Extract, sabun muka ini juga mengandung Hydra Solution SA untuk mengontrol produksi minyak berlebih dan mengecilkan pori, Silver Active yang dapat meredakan kemerahan dan radang, serta Pro Vitamin B3 yang membantu menyamarkan bekas jerawat.

Sabun muka ini memiliki busa yang lembut dan dapat membersihkan wajah tanpa membuatnya kering.

3. Fanbo Acne Solution Face Toner

foto: fanbo.co.id
Toner dari Fanbo/ foto: fanbo.co.id

Setelah mencuci muka, kamu dapat menggunakan Fanbo Acne Solution Face Toner untuk mempersiapkan kulit sebelum melanjutkan ke tahapan skincare selanjutnya karena toner ini mampu mengembalikan pH kulit wajah kembali normal.

Selain itu, toner ini juga mampu membersihkan sisa kotoran yang masih menempel di kulit meskipun sudah mencuci muka.

4. Fanbo Skin Goals Acne Rescue Serum

foto: fanbo.co.id
Serum dari Fanbo/ foto: fanbo.co.id

Produk terbaru dari Fanbo, Acne Rescue Serum! Sesuai namanya, serum ini dapat menjadi solusi untuk kamu yang ingin mencegah dan mengobati jerawat pada wajah. Dengan kombinasi kandungan Niacinamide 5%, Salicylic Acid 1%, 100% Tea Tree Oil, serta Witch Hazel Extract, menjadikan serum ini dapat membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah, mengangkat sel kulit mati, dan membersihkan pori-pori tersumbat. 

5. Fanbo Acne Solution Acne Gel

foto: fanbo.co.id
Acne gel dari Fanbo/ foto: fanbo.co.id

Bagi kulit berjerawat tidak lengkap rasanya jika tidak memasukkan acne spot pada rangkaian skincare yang digunakan. Fanbo Acne Solution Acne Gel merupakan acne spot berbentuk gel dengan warna transparan yang diklaim mampu membasmi jerawat dalam waktu hanya 3 hari saja, lho!

Selain itu, acne gel ini juga dapat digunakan pagi, siang, atau malam hari sesuai kebutuhan kamu, Beauties.

------------

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE