
BeauPicks: Rekomendasi Skincare dari Banila Co yang Jadi Rahasia Kecantikan Alami Shin Se Kyung

Gaya riasan ala Korean look masih sangat digemari hingga saat ini, Beauties. Hasil tampilannya yang cantik dan natural merupakan salah satu penyebabnya.
Minat besar terhadap gaya merias wajah yang menyerupai selebriti negeri ginseng tersebut membuat produk skincare dan kosmetik asal Korea Selatan sangat menarik minat beli konsumen pasar internasional.
Terlebih lagi dengan adanya pengaruh kuat yang diberikan oleh perwakilan selebriti sebagai brand ambassador.
![]() Potret Shin Se Kyung dalam riasan skincare Banila Co/ Foto: instagram.com/banilaco_id |
Shin Se Kyung merupakan aktris yang terkenal dengan kecantikannya. Di balik tampilan wajahnya yang selalu cantik berseri, ternyata sang aktris selalu rutin menggunakan skincare dari Banila Co.
Banila Co merupakan brand skincare dari Korea Selatan yang kini telah melebarkan pasarnya ke beberapa negara besar, termasuk Indonesia. Bagi Beauties yang ingin mencoba tampilan cantik alami ala Shin Se Kyung, sangat direkomendasikan untuk mencoba dua produk skincare dari Banila Co ini!
Clean It Zero - Cleansing Balm
![]() Potret Shin Se Kyung bersama produk Banila Co Clean It Zero/ Foto: instagram.com/banilaco_id |
Rahasia wajah terhindar dari jerawat adalah rutin menghapus riasan usai menyelesaikan aktivitas sehari-hari. Pastikan untuk mencuci wajah dengan bersih hingga seluruh lapisan riasan terangkat. Dalam upaya membersihkan wajah, Shin Se Kyung mempercayakan produk Cleansing Balm dari Banila Co.
Produk sabun cuci muka yang masuk ke dalam koleksi Clean It Zero tersebut memiliki tekstur lembut yang akan merelaksasikan kulit saat digunakan. Kandungannya yang telah teruji aman untuk kulit siap untuk mengangkat riasan dan kotoran secara optimal, melembabkan, dan menutrisi.
Selain itu, Cleansing Balm ini juga mengandung komposisi akar ginseng yang berfungsi untuk mencerahkan wajah selama penggunaan rutin, Beauties.
Miss. Flower & Mr. Honey - Ampoule
![]() Potret Shin Se Kyung bersama produk Banila Co Miss. Flower & Mr. Honey/ Foto: instagram.com/banilaco_id |
Produk skincare Banila Co yang rutin digunakan oleh Shin Se Kyung selanjutnya adalah ampoule dari koleksi Miss. Flower & Mr. Honey. Penggunaan ampoule yang mungkin masih sering dilewatkan dalam tahapan skincare ini ternyata menyimpan manfaat luar biasa untuk menutrisi kulit secara lebih mendalam, Beauties.
Banila Co memformulasikan 82% Red Propolis sebagai kandungan kuat untuk menuturisi dan melembabkan kulit dalam ampoule Miss. Flower & Mr. Honey. Kadar tinggi dari kandungan yang terdapat antioksidan tersebut dikombinasikan dengan Niacinamide sehingga akan merawat kulit secara maksimal dengan memperkecil pori-pori, maratakan skin tone dan tekstur kulit, dan mencerahkan wajah. Penggunaan ampoule ini sangat disarankan untuk Beauties yang memiliki jenis kulit kering, sensitif, dan kendur.
Itu dia rekomendasi produk pilihan dari brand ambassador Banila Co, Shin Se Kyung. Kini Beauties dapat menemukan produk skincare asal Korea Selatan tersebut di toko resmi yang tersebar di beberapa titik kota besar di Indonesia atau toko online resmi brand. Selamat mencoba, ya!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!