
Berburu Hadiah Ramadan di Pameran 1001 Malam A Lux Life Beauty

Hari raya lebaran biasanya dijadikan kesempatan untuk berbagi kasih dengan orang-orang tersayang. Selain dengan silaturahmi, ungkapan kasih sayang juga bisa diungkapkan dengan pemberian bingkisan.
Salah satu barang yang bisa dijadikan bingkisan adalah produk kecantikan, seperti parfum atau peralatan makeup. Selain untuk bingkisan, juga bisa kamu beli untuk menghadiahi dan apresiasi dirimu, Beauties.
Belanja di 1001 malam A Lux Life Beauty
Salah satu distributor produk kecantikan A Lux Life Beauty mengadakan bazaar ramadan di Laguna Lobby, Central Park Mall, Jakarta dengan tajuk 1001 malam.
Berbagai merk parfum ternama seperti Tory Burch, BOSS, Guess, Serge Lutens dan Dolce&Gabbana bisa kamu dapatkan. Beberapa merk parfum bahkan punya promo menarik seperti Buy 1 Get 1.
Kamu juga bisa membeli berbagai skincare ternama seperti IOMA, Paul and Joe, dan Sisley. Untuk produk rambut, kamu bisa mencari informasi soal produk perawatan asal jepang Shiseido.
Selain diskon dan penawaran menarik, pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai bonus menarik. Pameran ini akan berakhir di hari Minggu, 2 April 2023. Jadi jangan sampai kesempatanmu terlewat ya Beauties.
Produk unggulan yang direkomendasikan
Parfum Authentic Momen dari Abercrombie&Fitch
![]() |
Untuk kamu yang suka wewangian woody, ini adalah parfum keluaran dari Abercrombie and fitch. Parfum ini dikemas dalam botol minimalis berdesain modern. Dengan wewangian kayu manis, sandalwood, vanilla dengan sentuhan apple membuat wewangian ini terkesan seksi dan sensual.
Parfum Guess Bella Vita Rosa
![]() |
Setelah sukses dengan parfum Bella Vita, Guess kembali merilis varian parfum terbarunya yaitu Guess Bella Vita Rosa. Jika sebelumnya, parfum floral ini beraroma jasmine, kali ini Bella Vita Rosa hadir dengan keharuman bunga magnolia yang feminin.
Sama seperti sebelumnya, parfum ini dikemas dalam botol yang bentuknya mewah. Sangat cocok untuk hadiah untuk diri sendiri maupun orang tersayang. Kalau kamu mau beli yang mana Beauties?