Merawat wajah kini bukan lagi sekadar soal cuci muka dan pelembap. Face mask atau masker wajah jadi salah satu langkah perawatan favorit banyak perempuan karena praktis dan hasilnya dapat langsung terasa. Namun, banyaknya pilihan masker di pasaran sering kali membuat kita bingung menentukan mana yang benar-benar cocok untuk kulit kita.
Seperti dijelaskan oleh Dr. Shari Marchbein, dermatolog asal New York dalam wawancaranya bersama Allure bahwa hal yang paling penting saat menggunakan masker wajah adalah yang sesuai dengan jenis kulit. Salah memilih masker bukan hanya membuat hasil kurang maksimal, tapi juga dapat memperparah kondisi kulit, jadi semakin kering, kemerahan, atau muncul jerawat.
Yuk, kenalan dengan jenis-jenis masker sesuai dengan kebutuhan kulit!