Ternyata Begini! 7 Trik Mengecilkan Pori-Pori yang Mudah Dilakukan

Budi Rahmah Panjaitan | Beautynesia
Sabtu, 02 Nov 2019 12:00 WIB
Ternyata Begini! 7 Trik Mengecilkan Pori-Pori yang Mudah Dilakukan
Pori-pori besar sudah menjadi permasalahan klasik bagi sebagian besar wanita. Bagaimana tidak, boleh pori-pori besar menyebabkan penampilan terlihat kurang maksimal. Namun ternyata ada trik mengecilkan pori-pori yang bisa dilakukan. Dilansir dari makeup.com, berikut 7 trik mengecilkan pori-pori.

Jagalah Wajah Agar Tetap Bersih




Foto: https://www.stocksy.com/

Trik pertama yang bisa Ladies coba adalah menjaga wajah agar tetap bersih. Bukan tanpa alasan, Puri Puri akan semakin terlihat saat tersumbat oleh minyak dan kotoran yang menumpuk di wajah yang menumpuk di wajah. Sebaiknya gunakanlah pembersih dengan kandungan asam salisilat 0,5% dan 2%. Ingat jangan langsung dicuci karena perlu waktu untuk bahan aktif bekerja sebelum dibersihkan. Selain kandungan asam salisilat, ladies bisa memilih produk lain yang mengandung asam laktat dan asam glikolat.


Eksfoliasi




Foto: https://blog.gloskinbeautyuk.com/why-exfoliating-is-important/

Cara mengecilkan pori-pori selanjutnya adalah dengan melakukan eksfoliasi. Eksposisi perlu dilakukan dua hingga tiga kali seminggu guna menyingkirkan sel-sel kulit mati dan kotoran yang ada di wajah. Apabila menggunakan brush maka pertimbangkan daerah-daerah pada wajah. Sebaiknya pemilihan bahan eksfoliasi ini disesuaikan dengan jenis kulit yang Ladies miliki.


Menggunakan Toner




Foto: https://www.makeup.com/make-big-pores-look-smaller-7-tricks-that-work

Trik mengecilkan pori-pori yang selanjutnya adalah menggunakan toner. Saat ini sudah tersedia beberapa yang memang dikhususkan untuk menyamarkan tampilan pori-pori. Salah satunya adalah IT Cosmetics Bye Bye Pores Leave-on Solution Pore-Refining. Kandungan tanah liat kaolin yang ada di dalam folder ini berfungsi untuk menyerap minyak berlebih serta membuat kulit wajah menjadi lebih cerah.


Memperbaharui Strips dan Masker Pori




Foto: https://www.thehealthy.com/beauty/face-body-care/large-pores/

Mengecilkan pori-pori di wajah tidak hanya sampai pada step-step sebelumnya melainkan juga perlu dengan upgrade masker pori. Pilihlah masker pori yang bisa membuat kulit lihat lebih cerah, terhidrasi dan halus. Membuat tampilan pori-pori menjadi lebih kecil.


Menggunakan Primer di Bawah Riasan Wajah




Foto: https://www.newbeauty.com/

Gunakan primer dibawah riasan wajah agen mengisi lubang-lubang pori-pori yang besar sehingga permukaan kulit terlihat lebih halus. Saat ini sudah banyak primer wajah yang secara khusus dibuat untuk menyamarkan pori-pori. Jadi Ladies bisa pilih sendiri sesuai dengan kebutuhan.


Jangan Pernah Skip Menggunakan SPF




Foto: https://www.allure.com/story/sunscreen-on-eyelids-study

Lagi-lagi penggunaan SPF adalah hal yang penting dan jangan sampai terlewatkan. Pori-pori yang besar akan semakin bertambah parah apabila terkena paparan sinar matahari tanpa adanya perlindungan. Menggunakan SPF 30 atau lebih adalah rekomendasi terbaik untuk sehari-hari.


Gunakan Concealer yang Longwear




Foto: https://www.makeup.com/how-to-use-concealer

Nah, yang terakhir adalah menggunakan concealer yang longwear agar bisa bertahan lama. Penggunaan konsiler akan membantu menutupi pori-pori yang besar. Gunakanlah terutama pada area yang pori-porinya terlihat.


(kik/kik)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE