Tampan dan Baik Hati, Hyun Bin Berikan Kado Hangat untuk Staf "Crash Landing On You"

Jovita | Beautynesia
Senin, 30 Dec 2019 10:00 WIB
Tampan dan Baik Hati, Hyun Bin Berikan Kado Hangat untuk Staf
https://6.viki.io/image/c61de685af6b4c27b9b49e96a81b6740.jpeg?s=900x600&e=t
Hyun Bin telah memikat hati penggemar dengan wajahnya yang tampan. Enggak hanya wajahnya yang patut dipuji Ladies, tapi juga hatinya. Baru-baru ini, Hyun Bin menunjukkan perhatiannya dengan memberikan kado hangat untuk musim dingin ke staf produksi drama terbarunya "Crash Landing on You."

Hadiah rompi musim dingin



Dilansir dari media online Korea Selatan Soompi.com, menurut laporan Star News pada 29 Desember, Hyun Bin baru-baru ini mengejutkan anggota staf drama "Crash Landing on You" dengan rompi empuk saat syuting di Provinsi Chungcheong Utara. Aktor tampan 37 tahun ini membawa kehangatan ke tempat syuting yang dingin dengan hadiah manisnya.


Hadiah yang menyentuh hati



Laporan tersebut menyatakan bahwa para kru drama "Crash Landing on You" tersentuh oleh hadiah Hyun Bin yang diberikan di tengah-tengah kesibukan syuting. Salah satu sumber mengatakan kepada Star News, “Hyun Bin memberi para anggota staf rompi berlapis. Meskipun melelahkan untuk syuting, kami masih syuting dengan tawa karena kami menerima banyak cinta dari banyak pemirsa."


Dikonfirmasi agensi



Seorang sumber dari agensi Hyun Bin, VAST Entertainment membenarkan berita ini dengan mengatakan, “Memang benar bahwa dia (Hyun Bin) menyiapkan hadiah kecil untuk setiap anggota staf yang sudah bekerja keras. Hyun Bin bukan tipe orang yang mengekspresikan dirinya atau memberitahu orang lain secara publik, jadi dia tidak mengungkapkan (pemberian hadiah ini) kepada publik." So sweet!


"Crash Landing on You" sendiri merupakan drama Korea yang bercerita tentang pewaris kaya Korea Selatan bernama Yoon Se Ri (Son Ye Jin), yang terpaksa melakukan pendaratan darurat di Korea Utara selama perjalanan paralayang. Di sana, dia bertemu dengan perwira Korea Utara Ri Jung Hyuk (Hyun Bin). Drama ini mengudara setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 9 malam waktu Korea.


(ebn/ebn)
CERITA YUK!
Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.