5 Hal Menarik Paris Fashion Week 2024, Kendall Jenner Pakai Gaun dari Kuku!

Dimitrie Hardjo | Beautynesia
Selasa, 10 Oct 2023 17:15 WIB
Show Dramatis Mugler dan Seleb Jadi Model
Mugler SS24/ Foto: Instagram.com/mugler

Usai pagelarannya pada awal Oktober lalu, Paris Fashion Week 2024 mungkin tak kalah menarik dengan pekan mode di kota-kota yang mendahuluinya. Meski minim fashion show viral karena gimmick, pusat perhatian jatuh kepada busana yang ditampilkan itu sendiri.

Musim semi/panas 2024 jadi momen unjuk kreativitas eksentrik para desainer rumah mode ternama. Mereka memanfaatkan gaun untuk meningkatkan suasana, seperti yang tampak show Mugler atau pun UNDERCOVER. Yuk simak beberapa hal menarik dari PFW berikut ini!

Show Terakhir Sarah Burton untuk Alexander McQueen

[Gambas:Instagram]

Pengumuman berhentinya Sarah Burton setelah 25 tahun bekerja untuk Alexander McQueen sejak magang begitu mengejutkan pegiat fashion. Ia sangat memahami DNA label asal Inggris tersebut, karyanya selama menjabat sebagai direktur kreatif tidak pernah gagal mencuri hati. Persembahan koleksi terakhirnya, "Luna", bukan hanya menampilkan sederet busana mewah yang wearable, tapi juga sarat seni terinspirasi anatomi perempuan. Perusahaan Kering dan Alexander McQueen telah mengumumkan Seán McGirr sebagai desainer yang akan menggantikan posisi Burton.

Show Dramatis Mugler dan Seleb Jadi Model

Mugler SS24

Mugler SS24/ Foto: Instagram.com/mugler

Show dramatis dipadati selebriti, Mugler presentasikan karya musim semi/panas ekstra dramatis. Model yang berjalan diterpa angin sehingga mengayunkan material gaun ke belakang, membuat “ombak” cantik berlatar set sederhana. Namun selain dari desain yang dipresentasikan, Mugler juga menggandeng artis untuk menjadi model, yaitu Paris Hilton, Angela Bassett, dan Fan Bingbing.

[Gambas:Instagram]



 

Gaun Terrarium di UNDERCOVER

Koleksi UNDERCOVER SS24

Koleksi UNDERCOVER SS24/ Foto: instagram.com/undercover_lab

Membicarakan busana paling punya daya tarik, gaun terrarium kreasi Jun Takahashi untuk UNDERCOVER koleksi “Deep Mist” tidak bisa dilewatkan. Dalam ruang show yang gelap, gaun bervolume di bagian rok itu menyala, memperlihatkan dedaunan, bunga, bahkan kupu-kupu yang beterbangan di dalamnya. Menakjubkan, bukan?

 

Tas Kulit dari Anggur Karya Stella McCartney

Stella McCartney SS24

Foto: Instagram.com/schiaparelli/Kuba Dabrowski

Stella McCartney selalu dikenal sebagai brand vegan. Mereka tidak menggunakan kulit hewan pada tiap produknya. Oleh sebab itu, mereka pun berkolaborasi dengan inovator-inovator kulit alternatif, terutama berbahan dasar tanaman, untuk membuat produknya. Setelah menjajal kulit dari jamur, koleksi Stella McCartney Spring/Summer 2024 kembali mempersembahkan tas kulit alternatif berbahan dasar anggur yang biasa dibuat untuk wine, Beauties. Vegea namanya, mengambil sebagian bahan sisa agrikultur dari kilang anggur Italia, Veuve Clicquot. Lalu, diolah menjadi Stella McCartney Frayme bag.

 

Gaun Kuku Schiaparelli

Schiaparelli SS24

Schiaparelli SS24/ Foto: Instagram.com/schiaparelli/Kuba Dabrowski

Gaun yang begitu memesona tapi memiliki detail lebih mengagumkan lagi. Schiaparelli berhasil curi perhatian lewat karya ready to wear yang dipresentasikan oleh Kendall Jenner. Strapless dress itu berbahan stretch tulle, serta tersusun dari ratusan kuku palsu bentuk almond dengan kuteks merah dan bordiran sequin.

[Gambas:Instagram]

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(dmh/dmh)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE