
Cara Delevingne dan Gaya Busananya yang Penuh Kejutan! Definisi Supermodel Berzodiak Leo!

Menentukan selera fashion seseorang bisa dilihat dari berbagai aspek, salah satunya adalah dari zodiaknya. Setiap orang dengan zodiak tertentu mempunyai selera fashion yang khas. Leo adalah orang yang suka menjadi pusat perhatian.
Karenanya, selera fashion mereka selalu penuh kejutan. Cara Delevingne adalah artis serta model kenamaan Inggris yang mempunyai zodiak Leo. Kamu bisa lihat dari penampilannya yang berani tampil beda di setiap kesempatan. Jika kamu berzodiak Leo dan ingin mengeksplor selera fashion-mu, kamu wajib banget simak gaya busana Cara Delevingne sebagai selebriti Leo. Bisa jadi relate nih sama kamu!
Plaid Set
![]() Cara Delevingne/Foto : instagram.com/caradelevingne |
Motif kotak-kotak terkesan klasik? Di tangan Cara Delevingne kata basi sepertinya tidak akan berlaku. Sebagai orang yang selalu ingin tampil stand out, bahkan di sesi pemotretan mengenakan setelan pakaian bermotif kotak-kotak pun tetap terlihat kece. Di kesempatan ini, Cara mengenakan blazer, atasan model cut out yang seksi, serta rok mini yang semuanya bermotif kotak-kotak dengan warna dominan kuning.
Cut-out Jumpsuit
![]() Cara Delevingne/Foto : instagram.com/caradelevingne |
Cara Delevingne merupakan figur publik yang aktif dalam menyuarakan kesetaraan gender, terutama untuk perempuan. Dia banyak memperjuangkan hak suara perempuan melalui yayasan-yayasan amal.
Di acara Girl Hero Award, bersama Girl Up, dia berkesempatan memberikan pidatonya berkenaan dengan hak-hak kebebasan perempuan. Di acara tersebut, Cara tampil memukau mengenakan jumpsuit berbahan denim berwarna hitam. Yang menarik adalah jumpsuit yang dikenakannya mempunyai model cut out yang membentuk motif polkadot di beberapa bagian.
Lilac Blazer Set
![]() Cara Delevingne/Foto : instagram.com/caradelevingne |
Gaya busana Cara Delevingne tidak selalu terbuka lho, beauties! Dia mampu menyesuaikan outfit yang dikenakan dengan acara yang akan dihadirinya. Ketika dia berkesempatan hadir di peragaan busana yang diadakan Hugo Boss, dia tampil elegan mengenakan setelan blazer berwarna lilac. Di balik blazernya, dia mengenakan inner turtleneck berwarna putih. Untuk melengkapi penampilannya, dia mengenakan pointy high heels berwarna putih. Meski penampilannya sederhana, Cara tetap terlihat cantik dan menawan.
Red Tailcoat
![]() Cara Delevingne/Foto : instagram.com/caradelevingne |
Penampilan ikonis Cara Delevingne salah satunya adalah ketika dia menghadiri acara Met Gala pada bulan Mei 2022 lalu. Tema dari acara bergengsi itu adalah Gilded Glamour, yang menampilkan fashion orang-orang Amerika di tahun 1870-an.
Cara termasuk selebriti yang busananya masuk dalam tema Gilded Glamour. Dia mengenakan setelan jas buntut atau tailcoat dan celana panjang berwarna merah mengkilap. Dia juga membawa aksesori berupa cane atau tongkat, serta mengenakan block heels berwarna merah maroon. Di balik jasnya, Cara hanya mewarnai tubuhnya dengan body painting berwarna emas yang sempat dipamerkan ketika dia berada di karpet merah.
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!