
Mulai 500 Ribuan, Intip Harga Dress Cantik Karina Aespa dan Para Member Lainnya

Meskipun baru saja debut, penampilan Karina Aespa dan para member lainnya yakni Winter, Giselle, dan Ningning selalu mencuri perhatian. Salah satunya adalah dress cantik yang mereka kenakan dalam berbagai kesempatan.
Nah, buat kamu yang penasaran dengan harga atau lagi cari referensi dress buat dikenakan dalam acara penting maupun hangout bareng teman, simak ulasannya, ya!
1. Non Local - Floral Mini Dress
![]() Dress Korea cantik/Foto: instagram.com/aespastyle |
Dress Korea cantik yang dikenakan Winter saat V-live update cocok nih dipakai buat sehari-hari. Motif bunga-bunganya menambah kesan manis pada dress ini. Untuk mendapatkan dress dari brand Non Local ini kamu harus merogoh kocek Rp1,2 juta.
2. Aloha Closet - Shearing Flower One Piece
![]() Dress wanita Korea/Foto: instagram.com/aespastyle |
Masih bermotif bunga-bunga, kali ini dikenakan oleh maknae Aespa yaitu Ningning. Dress korea cantik berwarna pink ini pas banget buat dipakai jalan-jalan. Kamu juga bisa nih mengkreasikannya dengan outer agar penampilanmu semakin terlihat modis. Shearing flower One Piece ini dijual seharga Rp577 ribu. Masih affordable lah, ya.
3. Lucky Chouette - Puff Sleeve Square Neck Check Mini Dress
![]() Karina aespa/Foto: instagram.com/aespastyle |
Butuh dress yang lengan panjang tapi tetap nyaman digunakan? Dress wanita Korea bermotif kotak-kotak warna coklat yang dikenakan Karina Aespa ini bisa jadi referensimu. Mini dress seharga Rp6,4 juta ini bisa kamu kenakan untuk jalan-jalan, ulang tahun teman, atau dinner bareng pacar. Kalau kurang nyaman dengan bagian leher yang terbuka, kamu bisa nih memadukannya dengan baju turtleneck.
4. Instantfunk - Square Neck Mini One Piece
![]() Giselle aespa/Foto: instagram.com/aespastyle |
Saat acara Dream Concert's "Positive Comment Campaign" Gisella mengenakan mini dress warna pink dan cropped single jacket warna senada dengan mini dressnya. Penampilan Giselle ini bisa kamu tiru buat ootd ke acara-acara semi formal seperti undangan launching produk, nonton konser, atau lainnya.
Nah, buat kamu yang tertarik kembaran dengan Giselle, mini dress dari Instantfunk ini dibanderol seharga Rp2 jutaan.
5. Givenchy - 4G Shirt Dress With Graphic Cuts
![]() Winter aespa/Foto: instagram.com/aespastyle |
Dress mewah dari merk terkenal, Givenchy ini bisa kamu kenakan ke acara-acara formal. Dengan motif graphic dan tab hook-and-loop pada bagian kiri dan kanan menambah kesan unik pada dress ini.
Sayangnya, harga dress cantik yang dikenakan Winter ini cukup mahal yakni mencapai Rp27 juta. Tertarik untuk membelinya?
6. Givenchy - 4G Jacquard Denim Effect Dress
![]() Dress cantik Karina aespa/Foto: instagram.com/aespastyle |
Kembaran dengan Winter, Karina Aespa juga mengenakan dress cantik dan mewah dari brand asal paris dalam greeting video untuk acara Dream Concert yang ke-27. Bedanya dress yang dikenakan Karina ini berwarna putih dan tanpa lengan.
Dari segi harga, dress ini juga terbilang cukup mahal yakni Rp23 juta.
Nah Beauties, itulah dress cantik yang dikenakan Karina Aespa dan para member lainnya yang bisa jadi referensi kamu untuk tampil di berbagai acara.