BILLBOARD
970x250

Rekomendasi Pensil Pemutih Kuku untuk Kamu yang Menginginkan Kuku Cantik dengan Instan

Satyawati | Beautynesia
Kamis, 23 Nov 2017 12:00 WIB
Rekomendasi Pensil Pemutih Kuku untuk Kamu yang Menginginkan Kuku Cantik dengan Instan
Saat ini berbagai produk kecantikan banyak bermunculan, bahkan untuk perawatan kuku! Siapa, sih, yang tidak ingin kukunya terlihat putih dan mengkilap? Saat ini sudah ada, lho, pemutih kuku instan yang berbentuk pensil. Produk ini sangat mudah untuk memberikan putih di kuku kamu. Yuk, simak beberapa produk rekomendasi pensil pemutih kuku ini!

Golden Rose Nail Whitening Pencil


Nah, salah satu rekomendasi pensil pemutih kuku datang dari brand Golden Rose. Pensil ini selain menyediakan pemutih kuku yang instan, juga ada cuticle pusher cup. Jadi kamu dapat membentuk dengan presisi bagian "putih" dari kuku kamu.


Foto: https://beautyshophq.com


 


Sally Hensen Nail White Pencil


Pensil pemutih kuku ini juga dilengkapi cuticle tools, lho! Jadi kamu juga dapat merapihkan kutila kamu sehingga terlihat seperti habis manicure! Selain itu, pensil ini juga memberikan kesan natural terhadap kuku kamu. 


Foto: https://www.amazon.co.uk


 


Flowery Nail White Pencil


Ini dia salah satu pensil pemutih kuku yang patut kamu coba! Tanpa menggunakan kuteks, kamu sudah bisa mendapatkan french nails seperti habis dari salon, lho! Selain itu, pensil ini juga dapat merapihkan kutikula kamu dengan mudah. 


Foto: https://www.amazon.com


 


Revlon Nail Whitener Pencil


Tidak hanya mengeluarkan produk make up untuk wajah, Revlon juga punya pensil pemutih kuku, lho! Pensil ini dapat membersihkan kuku kamu secara instan. Tidak hanya membersihkan, pensil ini juga dapat membentuk pinggiran putih dengan mudah untuk mendapatkan french nails seperti yang kamu mau!


Foto: https://www.amazon.com
(ebn/ebn)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE