BILLBOARD
970x250

Simak Gaya Kebaya Rania Yamin, Cicit Pahlawan Nasional Mohammad Yamin

Henny Alifah | Beautynesia
Jumat, 02 Sep 2022 13:30 WIB
Simak Gaya Kebaya Rania Yamin, Cicit Pahlawan Nasional Mohammad Yamin

Rania Maheswari Yamin atau Rania Yamin masih memiliki garis keturunan langsung dengan keluarga ningrat Mangkunegaran Surakarta, Jawa Tengah. Ayahnya, Roy Rahajasa Yamin merupakan anak dari pasangan Gusti Raden Ayu Retno Satuti, putri tertua Mangkunegoro VIII, dan Rahadian Yamin, model yang juga putra tunggal Mohammad Yamin. Singkatnya, Rania adalah cicit dari pahlawan nasional Mohammad Yamin.

Dengan darah ningrat yang mengalir deras di tubuhnya, Rania rupanya memiliki ketertarikan yang besar terhadap budaya tradisional. Tepatnya, pada kebaya. Ia bahkan ikut aktif dalam kampanye Kebaya Goes to UNESCO bersama geng artis Dian Sastrowardoyo.

Di keseharian, Rania Yamin banyak tampil berkain maupun berkebaya nih, Beauties. Simak gaya modisnya berikut ini.

Anggun pakai Selendang

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Rania Yamin suka melengkapi tampilan kebayanya dengan selendang. Terutama untuk acara pesta seperti kondangan atau jamuan makan yang lain. 

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Salah satu gaya andalannya untuk tampil anggun yaitu mengenakan siluet kebaya encim, yang memiliki kerah V dan panjangnya bisa mencapai lutut. Aksesori bros yang berkilauan ia sematkan di selendangnya agar tidak mudah jatuh dan tetap rapi di tempat.

Kebaya Kutubaru

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Gaya lain yang juga jadi favorit Rania Yamin adalah kebaya kutubaru. Kebaya jenis ini memiliki kain sambungan pendek di bagian dada.

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Rania kadang menambahkan stagen atau korset tradisional berupa kain untuk menutup bagian perut. Kadang, ia cukup mengenakan inner seperti tank top saja dan sukses mengekspos bagian perut. Dipadu dengan jarik batik, tampilannya pun kelihatan klasik.

Outer Kekinian

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Tak jarang, Rania Yamin juga mengenakan pakaian tradisional dalam padu padan yang lebih kekinian dengan koordinasi warna yang matching. Bukan sepenuhnya kebaya, tapi masih ada sentuhan tradisional dengan caranya berkain.

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Misalnya, mengenakan rok batik lilit dengan atasan kemben kebaya klasik serupa crop top. Selanjutnya, ia beri layer berupa outer atau scarf panjang kekinian yang chic abis. Selain itu, Rania juga punya selera fashion mewah dengan berbagai tas rancangan desainer untuk melengkapi gayanya. Mulai dari Dior hingga Prada, koleksi brand mewah tak luput dari lemari tasnya.

Ikat Pinggang Trendi

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Rania Yamin juga suka mempertemukan elemen tradisional dan modern pada tampilan kebayanya. Salah satunya dengan menambahkan chain belt yang trendi. 

Rania Yamin
Rania Yamin/ Foto: Instagram/raniaayamin

Ia pun tak ragu memadukan atasan kebaya dengan celana kulot. Untuk mempertahankan kesan tradisional, ia pun biasa menyanggul rambutnya bak perempuan tempo dulu.

Di usianya yang berada di angka 20-an tahun, Rania mengubah hobi fashion kebayanya menjadi ladang bisnis nih, Beauties. Perempuan lulusan High School Diploma, Binus School Simprug ini merintis label Bergaya Ceria dan Kain Gembira. 

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(raf/raf)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE