BILLBOARD
970x250

4 Karakter Scorpio yang Perlu Kamu Kenali Biar Kencan Nggak Berakhir Gagal, Simak!

Lynisa Hidayah | Beautynesia
Jumat, 04 Nov 2022 18:45 WIB
4 Karakter Scorpio yang Perlu Kamu Kenali Biar Kencan Nggak Berakhir Gagal, Simak!

Saat bertemu orang untuk pertama kalinya, tentunya kita harus sudah mencari tahu dulu karakter seseorang sebelum bertemu. Bisa dari sahabat, teman maupun keluarga yang mengenalnya.

Terutama jika kita diajak berkencan untuk pertama kalinya. Kita harus mencari tahu dulu karakter mereka agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan dan mengurangi risiko terjadinya kesalahpahaman. 

Dihimpun dari Pink Villa, zodiak Scorpio memiliki karakter unik yang ternyata banyak memikat lawan jenis. Selengkapnya kamu bisa simak di bawah ya! 

1. Scorpio Orangnya Jujur

ZodiakIlustrasi zodiak Scorpio/Foto: Freepik.com/lookstudio

Karakter jujur Scorpio terbentuk dari kebiasaannya menyimpan emosi sendirian. Mereka sangat sensitif dan terkadang mudah terbawa suasana apabila suatu hal terjadi tidak sesuai yang diinginkannya.

Scorpio menginginkan pasangan yang apa adanya dan selalu berkata benar apapun cara yang perlu dilakukan. Jika tidak jujur maka mudah bagi Scorpio untuk hilang kepercayaan lagi dengan pasangannya. 

2. Scorpio Pekerja Keras

ZodiakIlustrasi pasangan Scorpio/Foto: Pexels.com/Jasmine Carter

Meskipun terkadang beberapa zodiak Scorpio mudah emosi atas hal-hal yang tidak diinginkan, mereka pada dasarnya sangat pekerja keras dan mencintai kariernya saat ini. Scorpio rela melakukan apapun demi memenuhi tujuan hidupnya. Bekerja keras setiap hari dan menyelesaikan deadline sesuai waktunya agar bisa mencapai tujuan.

3. Scorpio Individualis

Zodiak
Ilustrasi zodiak Scorpio/Foto: Freepik.com/master1305

Di beberapa kalangan, Scorpio dikenal individualis karena sangat mencintai diri sendiri. Mulai dari sangat mementingkan diri sendiri, kebutuhan diri, hingga pekerjaannya.

Bukannya tidak peduli, hanya saja Scorpio berprinsip meletakkan sesuatu sesuai dengan tempatnya. Seperti dalam hubungan percintaan, Scorpio tidak terlalu suka mengumbar hubungannya dengan orang lain. Mereka lebih nyaman menjalani hubungan tanpa campur tangan orang lain.

4. Scorpio Sangat Menjaga Privasi

Zodiak
Ilustrasi perempuan zodiak/Foto: Freepik.com/Jure Siric

Dari karakter Scorpio yang menjaga privacy ini terlihat love language-nya adalah physical touch. Mereka lebih suka diperlakukan dengan sentuhan fisik, seperti cium tangan, berpelukan, atau berpegangan tangan.

Berdua bersama pasangan di tempat favorit sambil menikmati malam yang tenang. Kalau dalam berkencan mereka sangat menghargai perempuannya. Scorpio harus akrab dan merasa nyaman terlebih dahulu baru bisa lanjut ke hubungan yang lebih serius.

_______

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI! 

 

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE