
5 Benda Unik dari Berbagai Negara Ini Dipercaya Bisa Membawa Rezeki untuk Pemiliknya, Wajib Ada di Rumah!

Beauties, apakah kamu memiliki benda kesayangan yang selalu dibawa ke manapun kamu berada? Saat kita memiliki benda kesayangan, rasanya ada yang kurang saat benda itu tak ada. Lebih buruknya lagi, kita akan merasa bad mood seharian dan hari terasa selalu sial.
Sadar atau tidak, benda kesayangan tersebut secara tidak langsung menjadi benda keberuntungan untuk kita. Bagaimana tidak, saat ada benda tersebut hari-hari kita terasa baik-baik saja bahkan keberuntungan rasanya selalu ada di sekitar kita.
Setiap negara memiliki benda unik yang dipercaya bisa membawa rejeki bagi pemiliknya. Benda-benda tersebut rasanya hanya nampak sepele dan kita sering melihatnya di berbagai tempat. Namun, bagi sebagian orang benda tersebut sangatlah berarti dan bisa membawa keberuntungan.
Penasaran kan benda unik apa saja yang bisa membawa rezeki? Yuk, kita cek satu per satu!
1. Patung Gajah
Gajah merupakan simbol keberuntungan, kekuatan, stabilitas, dan kebijaksanaan bagi orang Asia. Negara yang paling sering menggunakan gajah sebagai simbol keberuntungan ini adalah negara Thailand dan India.
Mereka percaya dengan menempatkan patung gajah pada pintu masuk atau pada kasir toko dapat mengundang rezzeki yang melimpah. Di Indonesia kita sering melihat patung gajah ini di toko milik orang India seperti toko kain atau toko yang berkaitan dengan pernak pernik India.
2. Maneki Neko
![]() Maneki Neko/Foto: pinterest.com/aliexpress |
Banyak yang mengira bahwa maneki neko berasal dari negara Cina, padahal patung kucing ini berasal dari negara Jepang. Meskipun maneki neko ini berasal dari negara Jepang, banyak orang Cina yang membuka usaha menempatkan patung ini di depan toko atau di dekat kasir.
‘Neko’ dalam bahasa Jepang berarti kucing dan ‘maneki’ dalam bahasa Jepang berarti memberi isyarat. Kita sering melihat patung kucing tersebut dengan kaki kucing entah yang sebelah kanan atau kirinya diangkat dan bergoyang goyang. Ini bukan hanya sekedar goyangan agar terlihat unik saja, namun memiliki arti tersendiri.
Jika kaki kucing sebelah kiri yang diangkat, maka diharapkan patung kucing ini akan mengundang banyak pelanggan dan kemajuan bisnis bagi pemilik usaha. Sedangkan apabila kaki kanan yang diangkat, maka diharapkan uang dan kemakmuran akan selalu datang bagi pemilik usaha.
5 Benda Unik dari Berbagai Negara Ini Dipercaya Bisa Membawa Rezeki untuk Pemiliknya
3. Jin Chan
Jin Chan atau kodok emas merupakan simbol keberuntungan dan kesuksesan yang sangat populer di Tiongkok. Di Indonesia pun kita dapat menemukan patung kodok emas ini di toko atau tempat usaha orang-orang Cina.
Patung Jin Chan ini merupakan patung yang berbentuk kodok dengan kaki 3 dan duduk atas tumpukan koin serta koin di dalam mulutnya. Menurut ilmu fengshui, selain sebagai simbol keberuntungan patung Jin Chan ini juga dapat menangkal datangnya hal buruk.
4. Dream Catcher
![]() Dream catcher/Foto: pinterest.com/artesanatopassoapassojablog |
Karena bentuknya yang cantik, dream catcher sering diperjual-belikan di toko-toko sebagai hiasan dinding kamar, gantungan kunci, bahkan tattoo artist pun banyak menggunakan dream catcher sebagai gambar andalan.
Sebenarnya dream catcher ini bukan hanya sekedar hiasan cantik tanpa arti, tetapi dream catcher memiliki arti yang sangat dalam. Jika kita mengartikannya secara umum, ‘dream’ berarti mimpi dan ‘catcher’ berarti penangkap. Penangkap mimpi asli Amerika ini bisa diartikan sebagai penangkap mimpi buruk dan menggantikannya menjadi mimpi indah.
Hal ini jugalah yang menjadi alasan dream catcher banyak digunakan sebagai hiasan pada kamar tidur. Selain bisa memberi mimpi indah, dream catcher dipercaya dapat memberikan keuntungan melalui arti mimpi indah yang datang saat seseorang tertidur lelap.
5. Babi
Sering kali kita melihat tabungan koin yang berbentuk babi, terutama melalui film dari negara Barat. Di Eropa Utara, Swedia, Norwegia, dan Jerman menganggap bahwa babi merupakan simbol keberuntungan, kesuburan, dan harapan terbaik.
Ini sebabnya banyak tabungan koin berbentuk babi, gambar babi pada ucapan selamat, atau makanan berbentuk babi agar keberuntungan selalu hadir tanpa henti. Bahkan dalam astrologi Cina pun babi diartikan sebagai simbol keberuntungan dan kekayaan. Selain itu, masyarakat Cina juga percaya bahwa babi bisa mengumpulkan uang dalam jumlah yang banyak.
Nah, apakah kamu memiliki benda-benda keberuntungan seperti di atas, Beauties? Jika iya, berarti hidupmu akan dipenuhi oleh keberuntungan. Jika belum, kamu bisa mencari dan mendapatkannya agar hidupmu penuh dengan keberuntungan.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!