BILLBOARD
970x250

Berbagi Tips Seputar Beauty & Fashion di Japan Wave Expo 2016

Beautynesia | Beautynesia
Jumat, 04 Mar 2016 08:00 WIB
Berbagi Tips Seputar Beauty & Fashion di Japan Wave Expo 2016
Tak hanya dimanjakan dengan berbagai musik, kuliner, dan budaya Jepang. Di Japan Wave Expo 2016, para pengunjung juga bisa mengetahui berbagai informasi dan tips menarik seputar Japan Look.
Ya, berbagai tips mengenai dunia kecantikan dan fashion dihadirkan dalam berbagai sesi acara seperti fashion show, make over session, dan beauty talk bersama beauty bloggers.
Foto: https://postimg.org/image/zbpn4j6vh/
Foto: https://postimg.org/image/ii5y4dc3t/
Foto: https://postimg.org/image/j1jt3f1r7/

Talkshow with Elle & Jess Yamada


Beautynesia berkesempatan untuk menghadiri sesi talkshow bersama fashion & beauty blogger, Elle & Jess Yamada. Dua kakak beradik cantik ini hadir untuk berbagi tips mengenai fashion & beauty. Mengenakan wardrobe dari salah satu fashion brand Olive des Olive, keduanya tampil sangat stylish. Mereka memadukan koleksi Olive des Olive dengan koleksi dari fashion line mereka, Gowigasa.
Foto: https://snapwidget.com/v/1195417152455731050
Elle & Jess identik dengan Japan Look terutama untuk gaya fashion & beauty mereka. Keduanya memberi tips bahwa yang terpenting adalah menggunakan bb cream atau cc cream yang mengandung SPF. Hal ini dikarenakan intensitas sinar matahari di Indonesia yang sangat menyengat. "Untuk gaya dandannya tergantung referensi masing-masing. Misalnya Elle lebih suka lipstik yang warnanya gelap, sedangkan aku lebih suka lipstik yang lebih terang," ujar Jess.
Namun apa yang menjadi ciri khas gaya makeup Jepang? "Yang lebih menonjol dari tren kecantikan di Jepang adalah softlens dan bulu mata, agar mata terlihat lebih besar," tambahnya.
Foto: https://postimg.org/image/f4xphniix/
Bicara mengenai trend fashion Jepang di Indonesia saat ini, keduanya berpendapat bahwa kini sudah banyak masyarakat Indonesia yang mengaplikasikan fashion Jepang untuk gaya sehari-hari mereka. "Menurut aku, style fashion yang utama dari Jepang adalah layering. Misalnya saja sepatu hi heels yang dikenakan bersama kaus kaki. Sedangkan untuk atasannya menggunakan outerwear atau overall," ujar Jess.
Keduanya pun memberikan tips untuk para penggemar fashion Jepang. "Menurut aku, kalau memang merasa pakaian itu nyaman dipakai, style apapun itu pakai aja, sih. Berani berkreasi, jangan peduli apa kata orang lain. Karna kalau orang lain melihat kita percaya diri, pasti kita lebih terlihat menarik," ujar Elle. "Just have fun!" ujarnya menutup blogger talkshow sore itu.

Spesial dari Beautynesia


Sambil menunggu acara puncak pada event Japan Wave Expo 2016 hari itu, Beautynesia juga hadir untuk memberikan berbagai bingkisan untuk para pengunjung dan penonton yang hadir, lho. Dan inilah beberapa orang yang beruntung mendapatkan beauty package senilai lebih dari Rp500.000. Selamat ya!
Foto: https://postimg.org/image/68mxdprwp/

Penampilan Tulus Menutup Japan Wave Expo 2016


Event yang diselenggarakan oleh JETRO (Japan External Trade Organization) bekerja sama dengan SYZYGY99 (PT. Sinar Zygma Sinergi) ini, ditutup dengan meriah dengan penampilan penyanyi Tulus.
Foto: https://postimg.org/image/hh5pf8v49/
Pada pukul 9, pelantun "Gajah" ini menyapa para Teman Tulus, penggemar setianya. Kebetulan pada hari itu bertepatan dengan ulang tahun ke-4 Teman Tulus. Suasanya makin meriah dengan dibawakannya lagu-lagu Tulus yang menjadi hits seperti "Jangan Cintai Aku Apa Adanya", "1000 Tahun Lamanya", "Teman Hidup", "Sewindu", dan "Gajah".
Foto: https://postimg.org/image/lsub49215/
Ada yang spesial dengan penampilan Tulus dalam menutup event Japan Wave Expo. Ia bernyanyi duet dengan Hiroaki Kato dalam lagu berjudul "Sepatu". Penampilannya yang tidak biasa ini mendapat sambutan yang sangat meriah dari penonton yang hadir malam itu.
(ebn/ebn)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE