
Cast 'Hometown Cha Cha Cha' Bicara Soal Chemistry Saat Syuting

Salah satu drama Korea yang sudah dinanti-nantikan penayangannya, Hometown Cha Cha Cha semakin mendekati jadwal tayang nih, Beauties! Drama ini akan menayangkan episode perdananya pada Sabtu (28/8), dan kamu bisa menontonnya melalui saluran Netflix. Sambil menunggu dramanya tayang, simak cerita para pemeran Hometown Cha Cha Cha tentang chemistry mereka, yuk!
Para main cast atau pemeran utama di Hometown Cha Cha Cha yaitu Kim Seon Ho, Shin Min Ah, serta Lee Sang Yi bercerita mengenai chemistry serta kesan-kesan mereka selama menjalani proses syuting.
Melansir soompi.com, Shin Min Ah melalui konferensi pers Hometown Cha Cha Cha yang dilaksanakan pada Selasa (24/8) waktu Korea memberikan pendapatnya ketika berakting bersama Kim Seon Ho.
![]() |
"Kim Seon Ho memiliki kepribadian yang baik, dan tipe orang yang bisa membuatmu nyaman. Melalui drama ini, aku ingin menunjukkan image yang flexible, dan Kim Seon Ho merespons-nya dengan baik. Aku rasa kami lumayan cocok (dalam berakting)." ungkap Shin Min Ah seperti yang diterjemahkan dari soompi.com.
Nggak ketinggalan, Kim Seon Ho juga membagikan pendapatnya. "Aku membicarakan hal ini dengan Lee Sang Yi, tapi Shin Min Ah memiliki cara berpikir yang rendah hati dan terbuka, sehingga ia bisa menerima apapun. Dia (Shin Min Ah) selalu memberikan ide yang menyenangkan dan berhasil mengimplementasikannya. Momen-momen tersebut sangat menyenangkan, bahkan kami banyak menghabiskan tawa." jelasnya.
Dua pasangan yang dijuluki 'Dimple Couple' ini juga terkejut namun senang dengan respons para penggemar yang suka dengan chemistry mereka. Ditambah, pemotretan Kim Seon Ho dan Shin Min Ah belum lama ini juga tak luput dari perhatian penggemar!
![]() |
Lain halnya dengan Lee Sang Yi, ia mengaku banyak belajar dari sosok Kim Seon Ho dan Shin Min Ah. Sama seperti Kim Seon Ho, Lee Sang Yi juga memuji cara berpikir Shin Min Ah yang open-minded. "Shin Min Ah merupakan aktris yang hebat dan open-minded. Ia bahkan membangun pondasi untukku sehingga aku bisa menikmati waktu-waktu yang menyenangkan di lokasi syuting."
Hometown Cha Cha Cha sendiri mengisahkan tentang Yoon Hye Jin (Shin Min Ah), seorang dokter gigi yang pindah ke sebuah desa di Gongjin. Di sana, ia bertemu pria bernama Ho Dong Shik (Kim Seon Ho) yang suka membantu orang-orang di sekitar.
![]() |
Adapun Ji Sung Hyun (Lee Sang Yi), seorang produser acara variety yang suka membuat konten mengenai kehidupan seseorang.
Hmmm, makin penasaran untuk nonton dramanya, ya, Beauties! Jangan lupa nantikan Hometown Cha Cha Cha dan episode perdananya!