Dibintangi Kim Hye Yoon dan Lomon, Simak Ulasan Awal Drakor No Tail To Tell

Dina Natasya | Beautynesia
Kamis, 22 Jan 2026 17:00 WIB
No Tail To Tell/ Foto: instagram.com/netflixkr

Drama Korea terbaru No Tail to Tell telah mengudarakan episode perdananya pada (16/1/2026), Beauties. Drama yang telah lama dinantikan ini mendapatkan antusias tinggi dengan munculnya beragam respon di penayangan pertamanya.

Dibintangi oleh Kim Hye Yoon dan Lomon,  No Tail to Tell  mengisahkan kisah cinta gumiho gen Z dan atlet sepak bola yang terus terhubung karena keterikatan misterius. Selengkapnya, berikut ini adalah ulasan awal dari drama on-going 'No Tail to Tell'. Simak yuk, Beauties!

Takdir dan Tekad yang Beririsan dalam Menentukan Nasib


Potret Kim Hye Yoon dan Lomon dalam drama 'No Tail to Tell'/ Foto: instagram.com/sbsdrama.official

No Tail to Tell merupakan drama yang sangat cocok disaksikan di awal tahun seperti saat ini, Beauties. Drama terbaru SBS tersebut membawa gairah pantang menyerah dari Kang Si Yeol (Lomon) yang bertekad keras mewujudkan impiannya menjadi pemain sepak bola di tengah kesulitan ekonomi dan ketimpangan strata sosial sejak usia remaja.

Seberapa besar tekad Kang Si Yeol untuk menjadi atlet sepak bola rasanya mustahil terwujud bagi Eun Ho (Kim Hye Yoon) yang dapat melihat takdir di masa depan melalui kemampuan mistisnya sebagai gumiho.

Namun, takdir dan tekad adalah dua hal yang selalu terhubung, Beauties. Akibat kecerobohan Eun Ho, Kang Si Yeol mengalami pertukaran nasib dan mendapatkan peluang yang mengantarkannya untuk menjadi atlet ternama.

Sinematografi Bernuansa Jadul Mengundang Nostalgia


Potret Kim Hye Yoon dan Lomon di drama 'No Tail to Tell'/ Foto: instagram.com/sbsdrama.official

Genre utama dari drama No Tail to Tell adalah romantis-fantasi yang dibalut dengan sentuhan komedi. Di minggu pertama penayangannya, No Tail to Tell lebih banyak menyoroti karakter Kim Hye Yoon yakni gumiho bernama Eun Ho yang telah hidup melewati berbagai masa hingga era modern kekinian ala gen Z. Di saat itu lah, Eun Ho bertemu dengan atlet muda, Kang Si Yeol (Lomon).

Perjalanan hidup Kim Hye Yoon ditampilkan melalui sinematografi bernuansa jadul dengan rona pudar di layar. Hal ini mengantarkan kesan nostalgia terhadap penonton untuk kembali menyusuri suasana drama di tahun 2000-an awal, Beauties.

Selain itu, sinematografi dengan warna terang dan cenderung pudar seolah menggambarkan lamanya kehidupan Eun Ho sebagai gumiho yang bersinggungan dengan manusia hingga kekuatannya mulai melemah.

Alur Cepat dengan Kejutan Besar di Akhir Episode


Potret Kim Hye Yoon dan Lomon di drama 'No Tail to Tell'/ Foto: instagram.com/sbsdrama.official

Beauties tak akan mudah merasakan bosan selama menyaksikan drama No Tail to Tell. Meskipun tema cerita yang diangkat cukup ringan, No Tail to Tell mengemas alurnya secara cepat.

Hanya dalam rentang dua episode pertama, Beauties akan diajak untuk mengikuti perjalanan hidup kedua karakter utamnya yakni Eun Ho dan Kang Si Yeol yang telah melintasi waktu berbeda

Penyampaian alur cepat turut membangkitkan rasa penasaran mengenai hal-hal yang terjadi terhadap perubahan drastis yang dialami oleh kedua karakter utama.

Menariknya lagi, rasa penasaran Beauties terhadap drama No Tail to Tell dipastikan semakin meningkat di akhir episode yang selalu menunjukkan kejutan besar dari masing-masing peran protagonis.

Beauties, itulah ulasan awal drama No Tail to Tell yang baru saja mengudarakan episode perdana belum lama ini. Beauties dapat menyaksikan lebih lanjut jalinan kisah Kim Hye Yoon dan Lomon di dalam drama setiap Jumat dan Sabtu di Netflix.

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(sim/sim)
Loading ...
Tonton video di bawah ini ya, Beauties!
Be Curious: 3 Drama Korea Paling Favorit