
Mengaku Tak Punya Darah Indonesia! Inilah Penjelasan Agnez Mo

Dalam wawancaranya dengan media AS Build Series by Yahoo, penyanyi berusia 33 tahun ini mengungkapkan hal yang membuat banyak orang terkejut. Saat ditanya tentang keragaman di Indonesia, Agnez Mo menjawab dirinya hanya lahir di Indonesia.
"Sebenarnya, aku tidak punya darah Indonesia sama sekali. Aku keturunan (darah) Jerman, Jepang, dan China. Aku hanya lahir di Indonesia." ungkap penyanyi cantik ini dikutip dari Detik Hot.
Tanggapan Agnez Mo

Pernyataan Agnez Mo langsung menyedot perhatian publik dan langsung viral di masyarakat. Dalam unggahanya dalam akun media sosial Instagram milikinya, penyanyi "Coke Bottle" ini menjelaskan bahwa fokus dari ucapannya saat wawancara adalah tentang kebangganya terhadap Indonesia yang beragam.
"I grew up in such diverse culture. Culture inclusivity is what i stand for. Bhinneka Tunggal Ika means Unity in Diversity. Love it when i can share something about my roots n my country. I will always be honest and testify to the world how a minority like me was given a chance to have dreams and pursue our dreams. my heart is full."
Bangga dengan Indonesia yang Beragam

Fokus dari wawancara Agnez Mo dengan Build Series by Yahoo adalah tentang keragaman. Dimana Agnez mengungkapkan bahwa meskipun dirinya tidak memiliki darah Indonesia, dan agamanya merupakan minoritas tetapi tetap diterima dan memiliki hak yang sama.
"Aku tidak mengatakan bahwa aku bukan bagian dari Indonesia, Aku merasa orang-orang dapat menerimaku dengan baik, tapi kadang ada perasaan di mana Aku merasa berbeda dari orang-orang kebanyakan. Hal itu mengajarkanku untuk menerima kritik, perbedaan, dan sisi unik dalam diriku" ungkap Agnez Mo saat di wawancara tersebut.
Dukungan dari Sahabat dan Penggemar

Penjelasan Agnez Mo dalam caption di akun Instagramnya mendapat berbagai dukung dari teman dan para penggemarnya. Komentar dalam postinganya potongan video wawancaranya itu pun dibanjiri dengan imogi "love" yang menyatakan dukungan dan cintanya terhadap penyanyi berusia 33 tahun ini.
Keberagaman bukan untuk membuat kita berjarak, perbedaan itulah yang membuat kita bersatu saling melengkap. Bhineka Tunggal Ika. Sukses selalu Agnez Mo.