Nggak Cuma Pintar, Pemimpin Juga Harus Punya 4 Aspek Kecerdasan Emosional Ini

Retno Wulandari | Beautynesia
Rabu, 13 Dec 2023 06:30 WIB
Foto: freepik.com/lifestylememory

Ada banyak hal yang harus dipersiapkan oleh seseorang jika ingin menjadi pemimpin. Selain kecerdasan dalam bidang akademik, seorang pemimpin juga dituntut memiliki kecerdasan emosional atau emotional intelligence.

Kecerdasan emosional bisa menggambarkan kualitas diri seorang pemimpin dalam memahami dirinya, lalu mengekspresikan sikapnya tersebut kepada orang lain. Oleh karena itu, kecerdasan emosional merupakan soft skill yang wajib dimiliki oleh seorang pemimpin.

Menurut Daniel Goleman, seorang jurnalis sains dari The New York Times, kecerdasan emosional terbagi menjadi 4 aspek, ini dia penjelasannya.

1. Self Awareness

Aspek pertama adalah self awareness, yaitu kecerdasan dalam mengenal, memahami, serta menilai diri sendiri.

Seseorang yang ingin menjadi pemimpin harus bisa memahami dan mengendalikan emosinya dengan baik. Selain itu, pemimpin juga harus mengetahui apa saja kekuatan dan kelemahannya.

Pemimpin yang bisa mengendalikan dirinya dengan baik cenderung mudah dalam mengambil sikap terhadap anggota dan orang lain.

(dmh/dmh)