Ramai Opini Soal Childfree, Pertimbangkan 5 Nasihat Keuangan Ini Sebelum Putuskan Memiliki Anak

Shinta Khoiru Nikmah | Beautynesia
Rabu, 15 Feb 2023 15:00 WIB
Memiliki anak/ Foto: freepik.com/jcomp

Beauties, akhir-akhir ini kamu mungkin sering mendengar opini mengenai prinsip childfree yang disuarakan oleh beberapa orang. Childfree sendiri merupakan suatu kondisi ketika pasangan atau seseorang memutuskan untuk tidak memiliki anak. Perihal opini yang mungkin pro ataupun kontra terkait childfree, sebaiknya kamu bisa bijak menyikapinya karena pada dasarnya setiap orang memiliki prinsip masing-masing. 

Prinsip yang dianut terkait keinginan memiliki anak ataupun tidak ingin memiliki anak tentunya akan mendatangkan dampak positif atau negatif tersendiri. Namun tentunya tiap orang yang memilih untuk memiliki anak ataupun tidak mempunyai anak sudah memahami konsekuensinya tersendiri. 

Jika kamu adalah orang yang memiliki impian untuk memiliki anak nantinya, kamu mungkin juga sudah memahami konsekuensinya termasuk dari sisi finansial. Nah, sebagai persiapan terkait finansial ketika berencana memiliki anak, kamu perlu perhatikan nasihat keuangan berikut ini.

1. Anggaran Tersendiri untuk Calon Bayi


Anggaran tersendiri untuk anak/ Foto: freepik.com/wirestock

Memiliki anggota baru dalam berumah tangga juga membuatmu mau tak mau memiliki anggaran baru. Bahkan sebelum anak lahir, kamu akan memerlukan banyak biaya ketika mengalami kehamilan hingga persalinan. Untuk itu, dari jauh-jauh hari kamu bisa buat anggaran baru, yakni anggaran untuk si calon bayi. 

Jika untuk saat ini kamu masih kesulitan untuk membuat anggaran baru, kamu bisa ikuti saran dari laman ParentsMengutip dari laman tersebut, kamu bisa pantau semua pengeluaran yang sudah kamu lakukan dan mencatatnya di ponsel atau buku. Dari pengeluaran-pengeluaran tersebut, kamu bisa menentukan pengeluaran mana yang sekiranya bisa dipangkas untuk kemudian dialihkan ke anggaran calon bayi.

Anggaran yang sudah terkumpul bisa membuatmu sedikit lega karena ketika sang buah hati sudah hadir, kamu bisa gunakan uang tersebut untuk memenuhi kebutuhannya.

(fip/fip)