5 Manfaat Air Kelapa untuk Kulit Cerah dan Lembap Alami, Wajib Tahu!

Destriyani Putri Lestari | Beautynesia
Sabtu, 31 Jan 2026 07:30 WIB
1. Melawan Bakteri Penyebab Jerawat
Kulit Berjerawat/ Foto: freepik.com/freepik

Air kelapa sebagai salah satu minuman alami yang menyegarkan dan menyehatkan tubuh. Namun, ternyata manfaatnya bukan itu saja, Beauties. Minuman sehat dan alami ini memiliki khasiat yang luar biasa untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit.

Air kelapa  kaya akan nutrisi penting seperti vitamin C, elektrolit, dan enzim alami yang dapat membantu menjaga keseimbangan kelembapan kulit. Selain itu, berbagai nutrisi ini juga mampu memberikan efek cerah alami yang diimpikan oleh banyak perempuan.

Sekarang, mari kita bahas lebih lanjut tentang beberapa manfaat air kelapa untuk kulit cerah dan lembap alami!

1. Melawan Bakteri Penyebab Jerawat

Kulit Berjerawat/ Foto: freepik.com/freepik

Siapa di sini yang suka kesal saat jerawat tiba-tiba muncul di wajah? Tenang, air kelapa bisa membantumu mengatasi masalah kulit ini, Beauties. Mengutip dari HealthLine, air kelapa memiliki sifat antimikroba yang berpotensi melawan bakteri penyebab jerawat.

Tidak hanya itu, kandungan antioksidan dalam minuman ini juga mampu menenangkan peradangan yang dapat membuat kulit wajah memerah.

Walaupun air kelapa tidak secara langsung menghilangkan jerawat maupun bekasnya, dengan mengonsumsi minuman ini secara rutin, kamu bisa memperbaiki kondisi kulit secara keseluruhan.

2. Melindungi Kulit dari Bahaya Sinar Matahari

Kulit Memerah Akibat Sinar Matahari/ Foto: freepik.com/freepik

Tidak sedikit orang yang kulitnya memerah ketika terkena sinar matahari berlebih. Biasanya, orang-orang mengakali situasi ini dengan memakai sunscreen yang cocok dengan jenis kulitnya. Selain itu, air kelapa juga bisa menjadi solusi melindungi kulit dari bahaya sinar UV, lho.

Kamu bisa mengoleskan air kelapa ke bagian kulit yang meradang, lalu biarkan selama kurang lebih 20-30 menit. Lakukan tahapan ini selama beberapa hari, maka kulit bisa lebih cepat kembali seperti semula dan mencegah terjadinya pengelupasan.

3. Memperlambat Tanda-Tanda Penuaan

Anti Penuaan Dini/ Foto: freepik.com/jcomp

Manfaat lain dari air kelapa untuk kulit adalah memperlambat tanda-tanda penuaan. Hal ini terjadi karena air kelapa kaya akan asam laurat dan mampu melawan infeksi kulit. Tidak berhenti sampai di situ saja, minuman alami ini juga mampu mendorong pertumbuhan sel.

Maka dari itu, banyak orang yang percaya bahwa air kelapa dapat membantu menghaluskan garis-garis halus dan mencegah munculnya kerutan. Kamu bisa meminum segelas air kelapa setiap hari dan rasakan sendiri khasiatnya.

4. Melembapkan Kulit secara Lebih Maksimal

Kulit Menjadi Lembap Sepanjang Hari/ Foto: pexels.com/Min An

Kulit lembap sepanjang hari tentu impian bagi banyak orang, terutama para perempuan. Percaya atau tidak, air kelapa mampu menjaga kelembapan kulit secara maksimal. Kandungan air dan elektrolit di dalamnya membantu menghidrasi kulit dari luar serta membuat kulit terasa lebih lembut dan kenyal.

Kemudian, kandungan vitamin dan mineral dalam air kelapa juga dapat mendukung fungsi kulit agar tetap sehat. Karena itu, air kelapa sering dikatakan sebagai pelindung kulit alami yang cocok untuk semua jenis kulit.

5. Meningkatkan Elastisitas Kulit

Kulit Elastis dan Sehat/ Foto: pexels.com/Pixabay

Tidak kalah penting dari beberapa manfaat sebelumnya, air kelapa juga mengandung nutrisi yang dapat meningkatkan elastisitas kulit. Kandungan vitamin C dan sitokinin dalam minuman ini sangat mendukung produksi kolagen dalam kulit.

Dengan kolagen yang terjaga, kulit terlihat lebih kenyal, halus, dan tidak mudah kendur. Kulit yang terhidrasi dengan baik dan kaya akan nutrisi memiliki kemampuan lebih baik untuk menahan tekanan dan menjaga bentuknya, Beauties.

Jadi, mulai biasakan mengonsumsi air kelapa secara rutin atau memilih produk skincare yang mengandung bahan alami ini.

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(sim/sim)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE