6 Cara Pakai Body Butter untuk Dapatkan Kulit Halus dan Lembut

Belinda Safitri | Beautynesia
Rabu, 07 Jan 2026 18:00 WIB
6 Cara Pakai Body Butter untuk Dapatkan Kulit Halus dan Lembut
Cara pakai body butter/ Foto: Freepik.com/freepik

Body butter menjadi salah satu produk andalan untuk mengatasi kulit kering atau kasar. Namun, mendapatkan kulit yang halus, lembut, dan lembap tidak hanya bergantung pada produk yang digunakan, melainkan juga pada cara pemakaiannya.

Sayangnya, masih banyak orang yang mengaplikasikan body butter secara asal, sehingga manfaatnya belum terasa maksimal. Padahal, dengan teknik penggunaan yang tepat, body butter dapat bekerja lebih efektif dalam mengunci kelembaban sekaligus menutrisi kulit hingga lapisan terdalam.

Dilansir dari Sheair Butters, yuk pahami langkah-langkah memakai body butter yang benar agar kulit terasa lebih halus dan lembut lebih lama, Beauties!  

1. Mulai dari Kulit Bersih dan Lembap

Mulai dari kulit bersih/ Foto: Freepik.com/freepik

Waktu terbaik mengaplikasikan body butter adalah sesaat setelah mandi. Terkait itu, disarankan mandi menggunakan air hangat untuk membantu membuka pori-pori sehingga produk nantinya lebih mudah meresap ke kulit. Pastikan kamu menggunakan sabun mandi yang lembut agar kotoran, debu, dan minyak berlebih terangkat tanpa membuat kulit menjadi kering.

Setelah mandi, cukup tepuk-tepuk kulit secara perlahan menggunakan handuk hingga tidak menetes, tetapi masih terasa lembap. Kondisi ini membantu body butter mengunci air di dalam kulit. Jika perlu, lakukan eksfoliasi 1–2 kali seminggu sebelum mandi agar sel kulit mati terangkat dan penyerapan body butter menjadi lebih optimal.

2. Gunakan dalam Jumlah Secukupnya

Gunakan secukupnya/ Foto: Freepik.com/freepik

Berbeda dengan body lotion, body butter jauh lebih kaya dan padat. Untuk satu area tubuh, kamu cukup mengambil sekitar satu sendok teh. Penggunaan berlebihan justru membuat kulit terasa berat dan sulit menyerap produk dengan sempurna.

Lebih baik aplikasikan sedikit demi sedikit sambil diratakan. Jika dirasa kurang, kamu selalu bisa menambahkan. Cara ini membantu mengontrol jumlah produk sekaligus menghindari rasa berminyak berlebih di kulit.

3. Hangatkan Sebelum Dioleskan

Hangatkan sebelum dioleskan/ Foto: Freepik.com/rawpixel.com

Sebelum mengoleskan ke tubuh, gosok body butter di antara kedua telapak tangan. Panas alami dari tangan akan membuat teksturnya meleleh dan berubah lebih licin seperti minyak.

Dengan tekstur yang lebih lunak, body butter akan lebih mudah menyebar dan menempel rata di kulit. Selain itu, langkah ini juga membantu produk meresap lebih cepat tanpa perlu tekanan berlebih saat mengoleskannya.

4. Pijat Lembut dengan Gerakan Melingkar

Pijat lembut/ Foto: Freepik.com/freepik

Saat mengaplikasikan body butter, lakukan dengan gerakan melingkar dan arah ke atas. Mulailah dari kaki, lalu naik ke bagian tubuh lainnya seperti tangan, perut, dan punggung. Teknik ini membantu produk meresap lebih merata sekaligus memberikan efek relaksasi.

Beauties bisa berikan perhatian ekstra pada area yang cenderung lebih kering seperti siku, lutut, dan tumit. Pijatan lembut di area ini membantu melembutkan kulit yang kasar dan mencegah kekeringan berulang. 

5. Beri Waktu untuk Menyerap Sempurna

Beri waktu untuk menyerap sempurna/ Foto: Freepik.com/freepik

Usai mengoleskan body butter, tunggu beberapa menit sebelum mengenakan pakaian. Kandungan emoliennya membutuhkan waktu untuk meresap dan membentuk lapisan pelindung di kulit.

Meskipun terasa sedikit lama, langkah ini membuat kulit terasa lebih lembut dan tidak mudah kering. Selain itu, kamu juga bisa menghindari body butter menempel di pakaian dan akhirnya malah terbuang sia-sia.

6. Perhatikan Waktu Pemakaian yang Tepat

Perhatikan waktu pemakaian/ Foto: Freepik.com/freepik

Di pagi hari, gunakan body butter dalam lapisan tipis untuk menjaga kelembutan dan memberi kilau alami tanpa terasa berat. Sementara itu, malam hari adalah waktu ideal untuk mengaplikasikan lapisan lebih tebal agar kulit ternutrisi semalaman.

Body butter juga sangat cocok digunakan setelah bercukur untuk menenangkan kulit dan mencegah iritasi. Selain waktu, sesuaikan pula jumlah pemakaian dengan cuaca. Dalam hal ini, gunakan lebih sedikit saat cuaca panas dan lebih banyak saat udara dingin agar kulit tetap seimbang.

Beauties, itulah cara pakai body butter yang tepat. Ikuti langkah-langkah tersebut untuk mendapatkan kulit halus dan lembut! 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE