BILLBOARD
970x250

6 Warna Blush On yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

Ratih Dewi | Beautynesia
Kamis, 03 Dec 2020 16:15 WIB
6 Warna Blush On yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

Dalam rangkaian makeup penggunaan blush on sangatlah penting untuk penampilan kita. Blush on bisa menambah kesan wajah lebih fresh dan cerah.

Ada banyak sekali jenis dan warna blush on dari berbagai merek yang bisa disesuaikan dengan kulit wajah kita, termasuk untuk kulit sawo matang. Meski sedikit tricky memilihnya, jika warnanya terlalu terang maka penampilan make up terlihat sangat menor atau terlalu soft tidak terlihat warnanya di kulit wajah kita.

Nah, warna blush on apa saja sih yang cocok untuk kulit wajah sawo matang yang membuat penampilan makeup kita menjadi sempurna? 

1. Blush On Warna Peach

Emina Cheecklit Pressed Blush Bittersweet
Emina Cheecklit Pressed Blush Bittersweet/Foto : eminacosmetics.com

Warna peach memang paling fleksibel dan bisa masuk untuk jenis kulit apapun baik putih, kuning langsat, juga sawo matang. Ini warna paling aman yang bisa digunakan untuk kulit sawo matang dan memberikan kesan warna natural dan membuat wajah tampak lebih segar. Untuk daily makeup kamu bisa menggunakan blush on dengan warna peach

2. Blush On Warna Mauve

Rose All Day Peony Flush
Rose All Day Peony Flush/Foto : roseallday.co

Untuk warna mauve sendiri lebih lebih ke warna ungu tua dengan sedikit hint pink, cocok digunakan kulit sawo matang untuk mempertegas bentuk wajah dan memberikan kesan hangat di pipi. Warna mauve ini cocok untuk night makeup kamu, terlihat natural, tegas, dan hangat.

3. Blush On Warna Apricot

Mineral Botanica Blush On Sweet Apricot
Mineral Botanica Blush On Sweet Apricot/Foto : mineralbotanica.com

Hampir sama dengan warna peach, untuk warna appricot namun warnanya lebih muda dan sedikit memiliki hint orange yang lebih terang. Kamu yang memiliki kulit sawo matang dan ingin terlihat lebih cerah, hangat, dan manis kamu bisa menggunakan blush on dengan warna apricot pada make up kamu. 

4. Blush On Warna Plum

The Saem Saemmul Single Blush Wild Plum
The Saem Saemmul Single Blush Wild Plum/Foto : thesaemcosmetic.com

Warna plum ini lebih ke ungu gelap dan cocok digunakan di kulit sawo matang untuk mempertegas tulang pipi kamu. Selain itu, penggunaan warna blush on plum bisa membuat kesan drama untuk make up look kamu, terutama jika make up look kamu untuk night party dan ingin terlihat lebih drama dan elegant

5. Blush On Warna Terracota

Pixy Twin Blush Pop Terracota
Pixy Twin Blush Pop Terracota/Foto : pixy.co.id

Warna terracota atau warna merah bata ini juga menjadi salah satu warna blush on yang banyak digunakan untuk kulit sawo matang karena memberikan efek hangat di wajah dan membuat tampilan makeup kamu terlihat sedikit bold juga memberikan efek cerah di wajah. Kalau warna peach dan apricot sedikit terang, kamu bisa mencoba warna terracota. 

6. Blush On Warna Berry 

Holika Holika Ombre Brush Dawn
Holika Holika Ombre Brush Dawn/Foto : Sociolla.com/Holika Holika

Warna berry ini lebih ke warna merah muda namun sedikit ada warna ungu jadi warna merah mudanya tidak terlalu terang. Sangat cocok digunakan di kulit sawo matang untuk tampil lebih feminin, manis, dan tidak memberikan kesan menor atau mencolok. Kamu gunakan untuk daliy makeup look warna ini juga sangat cocok dan sangat natural. 

Untuk kamu yang memiliki kulit wajah sawo matang, tidak perlu lagi bingung untuk memilih warna blush on yang cocok untuk kulit wajah kamu, semoga membantu! 

(kik/kik)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE