SADA by Cathy Sharon merayakan ulang tahun yang pertama pada 21 Agustus 2020. Untuk merayakan hari bahagia, brand lokal besutan Cathy Sharon ini melakukan banyak kegiatan seru selama Agustus, mulai dari Giveaway Session, Promo 1st Anniversary, dan Office Tour.
Kabar gembiranya, SADA meluncurkan produk terbarunya, yaitu SADA Classic Lipstick. SADA Classic Lipstick adalah lipstick bullet yang terdiri dari dua kategori, yaitu Satin Seduction Lipstick dan Velvet Passion Matte Lipstick.
Dilengkapi dengan packaging yang sophisticated, magnetic, dan luxurious, SADA Classic Lipstick cocok menjadi andalan para perempuan dengan gaya hidup modern namun tetap terlihat elegan dan classy. Nah apa ya keunggulan dari dua produk baru ini?
SATIN SEDUCTION LIPSTICK
![]() |
Keunggulan dari Satin Seduction Lipstick adalah:
1. Warna yang pigmented dalam 1 kali swipe
2. Mengandung adenosine untuk mencegah penuaan dini pada bibir
3. Tekstur ringan dan tidak kering
![]() |
Satin Seduction Lipstick terdiri dari 5 varian warna yang namanya diambil dari nama-nama Ratu di berbagai kerajaan kuno Indonesia.
1. Suta (Coral Pink). Suta diambil dari nama Ratu Majapahit keenam yaitu Sri Suhita.
2. Tuma (Peach Coral). Tuma diambil dari nama ratu di Kerajaan Gowa yaitu Ratu Tumanurung.
3. Lawa (Soft Pink). Lawa diambil dari nama ratu di Kerajaan Buton, Ratu Bulawambona.
4. Kama (Mauve Brown). Kama diambil dari nama ratu yang berasal dari Kesultanan Aceh Darussalam, yaitu Sri Ratu Zainatuddin Kamalat Syah.
5. Nawa (Burgundy). Nawa diambil dari nama ratu yang berasal dari Kerajaan Salakanagara, Ratu Sphatikarnawa Warmandewi.
VELVET PASSION MATTE LIPSTICK
![]() |
Keunggulan dari Velvet Passion Matte Lipstick adalah:
1. Mengandung adenosine untuk mencegah penuaan dini pada bibir
2. Tekstur ringan dan tidak kering
3. Tahan lama hingga 6 jam
Velvet Passion Matte Lipstick terdiri dari 5 varian warna yang namanya diambil dari para perempuan hebat di Asia.
![]() |
1. Cora (Dark Mauve). Cora diambil dari nama perempuan pertama di Asia yang menjadi presiden dan berasal dari Filipina yaitu Corazon Aquino.
2. Yuna (Nude Brown). Yuna diambil dari nama Kim Yuna, atlet ice skating dan perempuan Asia pertama yang menjuarai semua kejuaraan dunia.
3. Junko (Deep Red). Junko diambil dari nama perempuan pertama yang sampai di puncak Gunung Everest dan berasal dari Jepang, yaitu Junko Tabei.
4. Mala (Nude Pink). Mala diambil dari nama Malala Yousafzai, perempuan Pakistan pertama dan termuda yang menjadi aktivis perdamaian dan mendapatkan nobel perdamaian pada tahun 2014.
5. Orapin (Ruby Red). Orapin diambil dari nama perempuan Thailand pertama yang menjadi anggota parlemen yaitu Orapin Chaiyakan.
Untuk memperkenalkan produk terbaru ini, SADA bekerjasama dengan salah satu photographer atau director ternama di Indonesia, Davy Linggar, untuk membuat video promosi dengan konsep cerita pendek yang dibintangi oleh Nicholas Saputra dan Julie Estelle. Video dengan durasi kurang lebih 1 menit bisa dilihat di Instagram @sadabycathysharon atau di YouTube channel SADA by Cathy Sharon.
SADA Classic Lipstick halal, cruelty free, mengandung natural ingredients, dan dijual dengan harga Rp185.000. Semua varian SADA Classic Lipstick bisa didapatkan di website resmi www.sadabycathysharon.com, Sada by Cathy Sharon Official Store di Tokopedia, Shopee, Lazada, dan outlet-outlet makeup yang tersebar di seluruh Indonesia.