STATIC BANNER
160x600
STATIC BANNER
160x600
BILLBOARD
970x250

Ingin Bedakmu Awet Seharian tanpa Foundation? Simak 4 Trik Berikut!

Ade Irma Suryani | Beautynesia
Selasa, 05 Nov 2019 13:30 WIB
Ingin Bedakmu Awet Seharian tanpa Foundation? Simak 4 Trik Berikut!
Foundation memang kerap menjadi item yang paling penting dalam pengaplikasian make up agar bertahan lama di wajah, termasuk pada bedak. Namun tahukah ladies, bahwa penggunaan foundation setiap hari juga tidak disarankan lho, karena bisa memberikan efek kurang baik untuk kesehatan kulit wajahmu. Tapi kamu tak perlu khawatir, karena di bawah ini ada 4 trik yang bisa kamu coba agar bedakmu tetap awet seharian, meski tanpa foundation.

1. Bersihkan Wajah


Foto: Istimewa

Pastikan sebelum itu kamu harus membersihkan wajah dengan cara yang baik dan benar, agar tidak ada sisa-sisa kotoran yang menempel di wajah. Gunakan micellar water atau paduan milk cleanser dan juga toner sebelum memakai pelembap. 
 


2. Gunakan Air Es atau Es Batu


Foto: Istimewa

Salah satu kunci yang dapat membuat bedak dan make up bertahan lama adalah air dingin. Karena air dingin dapat membantu mengontrol produksi minyak dan mengecilkan pori-pori wajah, sehingga bedak dan make up menjadi lebih tahan lama di wajah. Dan setelah membersihkan wajah, kamu bisa mengompres wajah dengan air dingin selama 10-15 menit. Selain air dingin, kamu juga dapat menggantinya dengan es batu.
 


3. Gunakan Pelembap dan Sunscreen


Foto: Istimewa

Pelembap dan sunscreen adalah dua produk yang sangat dibutuhkan untuk make up sempurna tanpa foundation. Selain membantu menjaga kulitmu agar tidak kering, kedua produk ini biasanya mengandung SPF atau tabir surya yang dapat menjaga kulit wajah dari sinar matahari. Gunakanlah kedua produk ini secara merata, agar produk make up lain yang diaplikasikan bisa meresap secara maksimal.
 


4. Gunakan Bedak Tabur


Foto: Istimewa

Jika ingin bedak dan make up mu bertahan lama tanpa bantuan foundation, maka sebaiknya gunakan bedak tabur. Bedak tabur bisa dijadikan sebagai pengganti foundation. Ketika kamu akan mengaplikasikannya, gunakan brush alih-alih spons. Jika bedak tabur sudah merata, kamu bisa mengaplikasikan produk make up lainnya. Dengan begitu riasan wajahmu akan maksimal tanpa foundation sepanjang hari. 

Nah ladies, itulah 4 trik yang bisa kamu coba agar bedakmu tetap tahan lama meskipun tanpa pakai foundation. Ternyata mudah banget untuk dicoba ya. Selamat mencoba ya!


(ags/ags)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE