1. Sephora Cream Lip Stain - Marvelous Mauve
Sephora Cream Lip Stains adalah produk lipstick yang dilengkapi kandungan minyak alpukat dengan tekstur yang lembut dan nyaman. Formula nya yang lembut, sangat mudah diaplikasikan dan dalam hitungan 30 detik mengering into velvety finish. Ketahanan lipstick ini pun sangat bagus. Smudge-proof dan Kiss-proof.

2. Colourpop Lippie Stix - Lumiere
Shade ini dibuat oleh seorang blogger terkenal yaitu Kathleen Lights yang bekerjasama dengan Colourpop untuk menciptakan Lumiere ini. "Dusty Mauve Pink" ini sebut-sebut sangat mirip dengan Lipstick Nars-Anna yang harganya jauh lebih mahal. Meskipun hasilnya matte finish, tapi enggak bikin bibir kamu kering lho.

Baca Juga : Review: Inez Perfect Glow Matte Lipstick |
3. Revlon Matte Balm - Sultry
Teksturnya sangat lembut dan mudah diaplikasikan ke bibir. Lipstik ini mempunyai aroma mint yang segar, so refreshing! Formulanya matte yang nyaman ketika dipakai dan juga tahan lama. Warna yang cocok untuk dipakai sehari-hari.

4. Stila Stay All Day Liquid Lipstick- Patina
Lipstick ini bisa dibilang best seller-nya lipstick keluaran Stila. Tekstur dari Stila Stay All Day Liquid Lipstick ini kental tapi agak cair dan membuatnya mudah diaplikasikan ke bibir. Stila Stay All Day Liquid Lipstick ini wanginya mirip vanila. Enak! Staying power-nya boleh dibilang cukup bagus dengan hasil matte.

5. Maybelline - Touch of Spice
Medium dark rosy plum dengan warm undertone dan satin finish. Pigmentasi nya hampir menutupi warna bibir dengan rata. Tekstur nya creamy dan lembut pada bibir. Tidak kering ketika dipakai di bibir.

6. Mac - Brave
Finish dari Lipstick ini adalah satin. Maksudnya adalah lebih matte daripada gloss lipstick tetapi tidak terlalu kering. Lipstick ini sangat gampang dipakai di bibir. Dan dengan satu pulasan saja, warnanya sudah keluar. Lipstik ini juga best-seller nya dari produk Mac Lipstick, lho.

(ebn/ebn)