Beberapa produk lipstick menawarkan formula yang transferproof sehingga tak perlu khawatir lipstick akan luntur saat makan atau minum. Di samping itu, ada trik khusus yang bisa dicoba untuk mendapatkan riasan bibir yang awet seharian tanpa touch up.
Trik ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang malas touch up make up dan ingin riasan awet meski banyak aktivitas. Triknya pun sangat sederhana sehingga bisa segera kamu praktikkan.
Dilansir dari Urban Company, berikut adalah 5 trik membuat lipstick lebih tahan lama dan "on" seharian tanpa touch up:
1. Lakukan eksfoliasi
![]() Lip scrub alami/Freepik |
Tak hanya kulit tubuh, bibir juga butuh eksfoliasi. Untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir, gunakan lip scrub dengan tekstur yang tidak terlalu kasar.
Kamu bisa menggunakan berbagai produk lip scrub yang sudah banyak dijual di pasaran atau DIY lip scrub yang dibuat dari bahan-bahan alami. Cukup gunakan madu, gula pasir, dan olive oil untuk membuat lip scrub yang tidak hanya mengangkat sel-sel kulit mati tetapi juga melembapkan bibir.
2. Selalu gunakan pelembap
![]() Ilustrasi memakai lip balm/Freepik |
Trik kedua membuat lipstick lebih tahan lama adalah menggunakan pelembab. Sebelum memakai lipstick, pastikan bibirmu tidak kering agar lipstick lebih mudah diaplikasikan.
Lip balm tidak hanya digunakan sebelum memakai lipstick, tetapi juga harus rutin dipakai setiap sebelum tidur. Ini dilakukan untuk mendapatkan bibir yang sehat, cerah, dan lembap.
3. Pakai lip base
![]() Lip base/Freepik |
Selanjutnya, sebelum memakai lipstik, aplikasikan terlebih dahulu lip base. Kamu bisa menggunakan foundation, bb cream, atau concealer sebagai lip base.
Lip base ini berfungsi untuk menetralkan warna bibir sehingga warna lipstik yang dipakai bisa lebih tampak dan tidak berubah. Selain itu, menggunakan lip base juga membuat lipstick lebih pigmented.
4. Pakai lip liner
![]() Ilustrasi memakai lip liner/Freepik |
Mulai saat ini, lip liner adalah item make up yang wajib kamu punya jika ingin menampilkan riasan bibir yang maksimal. Pilihlah lip liner dengan warna yang match dengan warna lipstickmu.
Gunakan lip liner di area luar bibir untuk menjilpak garis bibir. Kemudian, buat bayangan bibir ke arah dalam dan isi dengan lipstick favoritmu.
5. Pakai bedak
![]() Face powder/Freepik |
Jika kamu sering memakai lipcream atau oil based lipstick, mengaplikasikan powder sebagai finishing touch bisa membuat lipstick lebih awet.
Caranya, ambil tisu dan letakkan tepat di atas bibir yang sudah dipakaikan lipstick. Kemudian, aplikasikan bedak menggunakan brush di area bibir yang ditutupi tisu. Jika sudah, aplikasikan lagi lipstick agar warnanya lebih "on".