Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MF) digelar 25-29 Oktober 2023 di Jakarta Convention Center (JCC). Parade busana muslim hadirkan karya talenta-talenta Indonesia serta kekayaan budaya bangsa.
Salah satu di antara puluhan desainer yang menampilkan koleksinya adalah Tantri Namirah yang persembahkan koleksi bertajuk "Mother of Attercop". Ketika melihat kedelapan look yang ditampilkan, citra feminin dan elegan langsung terbesit. Memang seperti apa busananya?
Modest Wear untuk Sehari-Hari
Rancangan Tantri Namirah berupa modest wear yang cocok dikenakan pada keseharian, tapi memberikan kesan yang lebih memesona. Hal tersebut dikarenakan adanya wastra, yakni Tenun Rote, yang jadi elemen elegan mempercantik busana.
Dalam susunan palet warna lembut dan warm, seperti krem, putih, coklat, hingga agak keabuan, busana muslim yang ditunjukkan terentang dari kemeja, jaket, celana panjang, full skirt, vest, hingga shawl.