Siapa sangka jika tren fashion internasional juga menjadi sesuatu yang turut diperhatikan oleh milisi Taliban di mana mereka tertangkap kamera sedang berpatroli di Kabul, Afghanistan mengenakan busana yang dinilai netizen bergaya hypebeast.
Dilansir dari Detik, beredar sejumlah foto di mana sekelompok milisi Taliban mengenakan shalwar kameez, semacam baju koko panjang yang jatuh hingga di atas tumit, lalu dipadukan dengan sneakers serta aksesori seperti kacamata aviator atau topi baseball.
Seorang netizen di media sosial Twitter bernama @ragipsoylu memaparkan analisisnya akan sebuah foto yang menampilkan seorang tentara Taliban yang sedang memakai dress warna orange yang diyakini lansiran Gucci dengan seharga 3500 USD atau Rp50 juta, ikat kepala Supreme seharga 175 USD atau Rp2,5 juta, kacamata hitam Ray Ban 161 USD atau Rp2,6 juta. Total dengan sepatu dan aksesori lainnya, hampir mencapai Rp100 juta.
Belum ada komentar resmi mengenai foto yang beredar.
Sejumlah netizen mempertanyakan darimana mereka mendapatkan busana tersebut? Serta apakah gaya berbusana hypebeast milisi Taliban tersebut hanyalah preferensi pribadi atau justru merupakan sebuah bentuk propaganda lainnya?