5 Ciri Kepribadian Orang yang Tidak Suka Perayaan Ulang Tahun

Rini Apriliani | Beautynesia
Kamis, 22 Jan 2026 22:00 WIB
2. Orang Introvert
Ilustrasi introvert/Foto: Freepik/freepik

Banyak orang langsung bahagia saat hari ulang tahunnya diingat dan dirayakan. Namun, tak sedikit juga yang justru tidak menyukainya.

Mereka tidak nyaman saat orang di sekitarnya berkumpul untuk menyanyikan "Selamat ulang tahun" dengan lantang. Hal ini bukan karena mereka termasuk orang yang kasar, tidak tahu terima kasih, atau antisosial lho, Beauties!

Untuk mereka, ulang tahun adalah tentang refleksi, kesederhanaan, dan hubungan yang bermakna. Dalam ilmu psikologi, orang yang tidak suka dirayakan ulang tahunnya punya beberapa ciri kepribadian. Apa saja itu? Simak!

1. Orang yang Rendah Hati

orang yang tidak menyukai ulang tahun dirayakan adalah orang yang rendah hati. Mereka tidak suka menjadi pusa perhatian dalam hal apapun dalam hidupnya.

Ilustrasi rendah hati/Foto: freepik.com/benzoix

Pada dasarnya, orang yang tidak suka perayaan ulang tahun adalah orang yang rendah hati. Mereka tidak suka menjadi pusat perhatian dalam hal apa pun dalam hidupnya.

Mereka rendah hati, sederhana, dan lebih suka berbaur dengan orang lain daripada terlihat menonjol. Untuknya, ulang tahun bisa terasa seperti pertunjukan yang canggung, dimana semua orang menatapnya, bertepuk tangan, dan mengharapkan senyum lebar.

Bukan karena tidak tahu berterima kasih, tapi pujian publik terasa tidak perlu untuk mereka.

2. Orang Introvert

ciri kepribadian yang paling jelas saat orang tidak suka dirayakan ulang tahunnya juga adalah mereka orang introvert. Saat semua mata tertuju padanya, hal ini bisa terasa begitu melelahkan.

Ilustrasi introvert/Foto: Freepik/freepik

Melansir Expert Editor, ciri kepribadian yang paling jelas saat orang yang tidak suka perayaan ulang tahun adalah mereka orang introvert. Saat semua mata tertuju padanya, hal ini bisa terasa begitu melelahkan.

Mereka lebih menyukai interaksi yang lebih kecil dan tenang. Menikmati momen ulang tahun bersama dua atau tiga orang di sekelilingnya sudah cukup untuknya, tanpa perlu keramaian yang meneriaki namanya.

Bukan berarti mereka pemalu atau antisosial, hal ini karena mereka lebih nyaman saat hidup tenang dan tanpa banyak sandiwara.

3. Mereka Sangat Berempati

Apakah orang yang tidak suka dirayakan adalah orang kasar yang tidak tahu terima kasih? Tentunya tidak! Justru khawatir tentang orang lain, karena mereka sangat berempati.

Ilustrasi orang berempati/Foto: pexels.com/busranur-aydin-3800407

Apakah orang yang tidak suka dirayakan adalah orang kasar yang tidak tahu terima kasih? Tentunya tidak! Justru khawatir tentang orang lain, karena mereka sangat berempati.

Saat semua orang memerhatikan dan menyanyikan lagu, mereka akan berpikir: “Apakah orang-orang nyaman, menikmati, atau melakukannya hanya karena merasa kewajiban?”

Ketidaknyamanan itu membuat seluruh acara menjadi menegangkan daripada menyenangkan.

4. Tidak Nyaman Diperlakukan sebagai Objek

orang yang tidak nyaman dengan perayaan ulang tahun adalah mereka yang tidak suka diperlakukan sebagai objek.

Ilustrasi ulang tahun/Foto: pexels.com/pavel-danilyuk

Laman VegOut mengatakan, orang yang tidak nyaman dengan perayaan ulang tahun adalah mereka yang tidak suka diperlakukan sebagai objek.

Saat lagu ulang tahun dinyanyikan, semua orang akan menujukan kebahagiaannya padamu. Mulai dari harapan, energi, hingga fokusnya.

Secara psikologis, hal ini bisa terasa objektifikasi ringan. Semua orang akan mengamati, bukan mengajak berinteraksi. Orang yang tidak suka dirayakan tidak menginginkan hal itu.

5. Mereka Puas Tanpa Validasi Eksternal

Orang yang tidak suka dirayakan ulang tahunnya memiliki ciri kepribadian bahwa mereka puas dengan dirinya sendiri. Mereka tidak butuh validasi eksternal, karena mereka tahu siapa dirinya, nilainya, dan tidak haus akan tepuk tangan orang lain.

Ilustrasi perempuan bahagia/Foto: Pexels.com/Nguyễn Thanh Tùng

Orang yang tidak suka dirayakan ulang tahunnya memiliki ciri kepribadian bahwa mereka puas dengan dirinya sendiri. Mereka tidak butuh validasi eksternal, karena mereka tahu siapa dirinya, nilainya, dan tidak haus akan tepuk tangan orang lain.

Kemandirian ini juga membebaskan mereka dari tekanan kebutuhan akan kepastian terus-menerus. Mereka tidak mencari pujian, tapi menjalani hidupnya sendiri dengan baik.

Beauties, itu dia ciri kepribadian orang yang tidak suka dirayakan ulang tahunnya. Apakah kamu termasuk salah satunya?

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE