7 Barang Penyelamat saat Hujan yang Harus Selalu Ada di Tas Kerja

Aqida Widya Kusmutiarani | Beautynesia
Minggu, 25 Jan 2026 18:00 WIB
Jas Hujan
Jas hujan juga penting untuk menghindari baju basah/Foto: pexels.com/Matheus Bertelli

Berbagai wilayah di Indonesia kerap diguyur hujan membuat jalanan tergenang dan angkutan umum sering terlambat. Kondisi seperti ini memang sudah menjadi langganan setiap musim hujan, Beauties.

Buat kamu yang setiap hari harus berangkat di kantor, hujan memang bisa jadi tantangan tersendiri. Basah kuyup sebelum sampai meja kerja adalah hal yang sering terjadi. Meski begitu, hujan bukan berarti harus mengganggu ritme kerja. Dengan persiapan yang tepat, perjalanan ke kantor bisa tetap nyaman dan kamu tetap bisa tampil rapi tanpa basah-basahan.

Berikut adalah beberapa barang yang wajib dipersiapkan anak kantoran di musim hujan ini. Check this out, Beauties!

Payung Lipat

Payung lipat wajib dibawa saat musim hujan
Payung lipat/Foto: pexels.com/Nayara Dinato

Payung lipat selalu jadi penyelamat saat hujan datang tiba-tiba. Pilih yang bahan kanvasnya tebal dan rangkanya kuat supaya nggak mudah patah kena angin. Ukurannya compact agar mudah disimpan di tas tanpa makan banyak tempat.

Jas Hujan

Jas hujan juga penting untuk menghindari baju basah/Foto: pexels.com/Matheus Bertelli

Selain payung, jas hujan penting untuk menghindari baju basah, terutama kalau harus naik motor atau jalan kaki jauh. Pilih model yang ringan, anti air, dan gampang dilipat supaya bisa dibawa kapan saja.

Cover Tas

Cover tas bisa jadi solusi praktis dan murah saat musim hujan/Foto: pexels.com/Adrienne Andersen

Kalau tas kamu nggak waterproof, cover tas bisa jadi solusi praktis dan murah. Cukup pasang saat hujan supaya isi tas tetap kering, termasuk laptop, dokumen, dan barang-barang penting lainnya. 

Kaus Kaki dan Pakaian Cadangan

Kaos kaki dan pakaian cadangan wajib dibawa budak corporate saat musim hujan/Foto: pexels.com/Ylanite Koppens

Kaus kaki basah bikin nggak nyaman dan bisa bikin kaki dingin. Menyimpan kaus kaki cadangan di tas atau di kantor bisa bikin perjalanan dan jam kerja lebih nyaman.

Selain kaus kaki, pakaian cadangan juga nggak kalah penting. Sediakan satu set pakaian cadangan di kantor, misalnya kemeja atau blouse. Ini berguna banget kalau bajumu basah sampai nggak nyaman dipakai, terutama di hari hujan deras.

Kain Lap atau Tisu Basah

Kain lap atau tisu basah untuk mengeringkan tangan, wajah, atau bagian tubuh lain yang terkena hujan/Foto: pexels.com/Dom J

Barang kecil tapi lifesaver banget! Gunakan kain lap atau tisu basah untuk mengeringkan tangan, wajah, atau bagian tubuh lain yang terkena hujan sebelum masuk kantor. Praktis dan higienis.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

 

(dmh/dmh)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE