BILLBOARD
970x250

AROHA Merapat, Ini Rincian Fancon Tour 'Moonbin & Sanha' ASTRO di Jakarta!

Dina Natasya | Beautynesia
Minggu, 02 Apr 2023 18:00 WIB
AROHA Merapat, Ini Rincian Fancon Tour 'Moonbin & Sanha' ASTRO di Jakarta!

Kedatangan sub-unit Moonbin & Sanha dari ASTRO ke Indonesia semakin dekat, Beauties. Usai mengonfirmasi fancon tour bertajuk ‘Diffusion’ di Jakarta pada awal Februari lalu, kini Lumina Entertainment membagikan rincian lebih lanjut tentang pertunjukan panggung idol group K-Pop tersebut.

Pada (9/3), sang promotor merilis seat plan, harga tiket dari setiap bagian, hingga benefit yang akan didapatkan. Penasaran dengan rincian lebih lanjut tentang fancon pertama Moonbin & Sanha di Indonesia? Simak yuk, Beauties!

Tempat dan Waktu

Poster fancon tour Diffusion Moonbin & Sanha di Jakarta
Poster fancon tour Diffusion Moonbin & Sanha di Jakarta/ Foto: instagram.com/luminaent

Fancon tour 'Diffusion' dari Moonbin & Sanha akan digelar di The Kasablanka Hall, Jakarta pada (13/5) mendatang. Jakarta menjadi kota besar di luar negeri kelima yang dikunjungi setelah sebelumnya sukses menggelar aksi panggung spektakuler di Manila, Bangkok, Macau, dan Taipei.

Sub-unit yang terdiri dari maknae line boy group ASTRO tersebut akan mengguncang panggung dengan performa berkualitas dari lagu-lagu hits mereka bersama penggemar yang tergabung dalam fandom AROHA di Indonesia.

Seat Plan dan Harga Tiket

Potret seatplan fancon tour 'Diffusion' Moonbin & Sanha di Jakarta
Potret seatplan fancon tour 'Diffusion' Moonbin & Sanha di Jakarta/ Foto: instagram.com/luminaent

Lumina Entertainment menghadirkan tiga jenis pilihan tempat duduk untuk menyaksikan pertunjukkan dari Moonbin & Sanha dalam fancon tour 'Diffusion'. Tiga jenis seat plan tersebut dibedakan dengan kode nama sekaligus warna yang terdiri dari Lumos (Pink), Centrum (Hijau), dan Retro (Cokelat).

Setiap kode nama memiliki perbedaan harga yang relatif banyak karena faktor kedekatan tempat duduk dengan panggung utama. Harga tiket termahal adalah Lumos yang terletak tepat dihadapan panggung utama. Tiket dari tempat duduk dengan fasilitas VIP tersebut dijual seharga Rp2,8 juta rupiah.

Sementara itu, di bagian Centrum, yang terletak tepat di belakang tempat duduk berkode pink dapat dijangkau dengan harga Rp1,7 juta rupiah. Terakhir adalah kode Retro yang berada di barisan belakang.

Letaknya yang cukup jauh dari panggung utama membuat tiket ini dijual dengan harga cukup terjangkau yaitu sebesar Rp1,1 juta rupiah.

Benefit

Potret tabel benefit fancon tour Diffusion Moonbin & Sanha
Potret tabel benefit fancon tour 'Diffusion' Moonbin & Sanha/ Foto: instagram.com/luminaent

Dipercaya sebagai penanggungjawab fancon tour 'Diffusion' dari Moonbin & Sanha, Lumina Entertainment berusaha untuk memberikan hari terbaik bagi penggemar yang hadir menyaksikan pertunjukan langsung.

Seluruh penggemar dari setiap jenis tiket akan mendapatkan benefit sebagai penanda memori dan kenangan yang tak akan terlupakan. Disesuaikan dengan harga tiket, tiket Lumos akan mendapatkan seluruh benefit yang terdiri dari Photo Group 2:10, Exclusive PVC Card, Goodbye Session, Soundcheck, Signed CD, Unit Photocard, Individual Photocard, dan Event Postcard.

Sementara itu, benefit yang didapatkan dari tiket Centrum masih cukup memuaskan, Beauties. Bagi Beauties yang berencana membeli tiket ini masih akan mendapatkan Unit Photocard, Individual Photocard, Event Postcard, serta berkesempatan bagi 300 penonton yang beruntung untuk menyaksikan sesi soundcheck dan 20 penonton beruntung lainnya mendapatkan CD bertanda tangan. Di sisi lain, tiket Retro juga mendapatkan benefit yang cukup sepadan dengan pembagian Individual Postcard serta berpartisipasi dalam Event Postcard.

Penjualan tiket akan resmi dibuka oleh Lumina Entertainment pada Senin, (3/4) mendatang, Beauties. Yuk siapkan tabungan untuk kenangan berharga bersama Moonbin dan Sanha dalam pagelaran fancon tour 'Diffusion' di Jakarta!

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(sim/sim)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE