
Beda Usia Hingga 24 Tahun, Ini Potret Lengkap Pernikahan Aktor Choi Sung Kook dengan Pasangan Non-Seleb

Kabar bahagia kembali hadir di industri hiburan Korea Selatan. Kali ini, ada aktor Choi Sung Kook yang resmi menikah pada Sabtu, (5/11) lalu. Sang aktor pun menempuh jenjang yang lebih serius bersama pasangannya yang berbeda usia 24 tahun dan diketahui bukan berasal dari kalangan selebriti.
Meskipun usia pasangan Choi Sung Kook lebih muda, namun keduanya memiliki hubungan yang harmonis dan terlihat sangat serasi. Pesta pernikahan mereka pun digelar pada salah satu gedung aula pernikahan yang berlokasi di Seoul, Korea Selatan.
![]() |
Choi Sung Kook tampak menawan dalam balutan jas pengantin berwarna abu-abu, sementara sang istri terlihat bak seorang putri dalam balutan gaun pengantin lengan panjang. Tak ketinggalan, potret keduanya saat mengenakan pakaian tradisional Korea Selatan yaitu hanbok pun turut menjadi sorotan.
Melansir Allkpop, Choi Sung Kook pertama kali memperkenalkan pasangannya tersebut pada salah satu episode sebuah acara bertajuk The Lovers of Chosun.
Kala itu, terlihat momen Choi Sung Kook yang mendapat izin dan restu dari orang tua sang kekasih untuk menikah, kemudian melakukan reservasi untuk menyewa gedung pernikahan.
![]() |
Tak hanya itu saja, Choi Sung Kook dan pasangannya pun dikabarkan akan menayangkan seluruh proses pernikahan mereka dalam sebuah acara, Beauties. Acara tersebut pun diperkirakan tayang pada Desember 2022 mendatang seperti melansir Allkpop.
Sementara itu, nama Choi Sung Kook mulai melejit usai dirinya membintangi beberapa drama populer seperti Playful Kiss, Endless Love, Hi! School: Love On, dan masih banyak lagi.
Selamat untuk pernikahan Choi Sung Kook dan pasangannya!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!