
Dari Hantu Toilet Hingga Kipas Angin Kematian, Simak 6 Urban Legend Horor Korea yang 'Mencekam'

Urban legend atau legenda urban merupakan mitos, cerita, atau legenda kontemporer yang diceritakan dari mulut ke mulut dan dipercaya oleh masyarakat luas. Biasanya, legenda urban terkait dengan kisah moral, misteri, hingga cerita horor.
Setiap negara umumnya memiliki legenda urban mereka sendiri, termasuk Korea Selatan. Dari sekian banyak legenda urban yang beredar di tengah masyarakat Korea, terdapat kisah-kisah menyeramkan yang akan membuat bulu kuduk kamu merinding, lho.
Penasaran, Beauties? Nah, berikut ini ada 6 urban legend horor Korea Selatan yang dirangkum dari banyak sumber.
1. Hantu Jayuro (Jayuro Gwishin)
![]() Urban legend korea hantu jayuro/ Foto: Unsplash/@ditisjens |
Hantu ini berwujud seorang perempuan berusia 20-an berkacamata hitam, dan biasanya meminta tumpangan ke pengendara yang melintas di Jayuro Highway. Akan tetapi saat didekati, maka akan terlihat bahwa bagian yang nampak seperti kacamata hitam tersebut ternyata adalah dua buah mata yang berlubang besar dan mengeluarkan darah.
Konon, sosok tersebut adalah arwah dari perempuan berusia 20-an yang dibunuh di dekat Jayuro Highway. Setelah dibunuh, jasadnya kemudian hanya dibiarkan tergeletak di sana. Malang sekali, ya?
2. Hantu Perawan (Cheonyeo Gwishin)
![]() Urban legend korea/ Foto: Hancinema/hancinema.net |
Sekilas nama hantu yang satu ini memang tidak terdengar menyeramkan. Namun, Hantu Perawan sebenarnya cukup mengganggu juga. Konon, Cheonyeo Gwishin berawal dari seorang perempuan muda yang gagal menikah. Akhirnya, ia pun meninggal dalam keadaan masih perawan.
Karena itulah sosok ini bergentayangan dengan membawa amarah dan dendam. Ia akan menghantui orang di sekitarnya agar bernasib sama seperti dirinya. Jika ia kebetulan bertemu dengan pasangan yang baru menikah, maka pasangan tersebut akan terus diganggu agar hubungannya tidak harmonis.
3. Kipas Angin Kematian
![]() Urban legend korea/ Foto: Cool-Off/cool-off.com |
Di Indonesia, tidur dengan menggunakan kipas angin merupakan hal yang lumrah. Namun, di Korea ada legenda yang mengatakan bahwa tidur dengan kipas angin yang menyala akan membawa kematian.
Urban legend ini berawal dari sebuah kisah di mana ada seorang lelaki tua yang tidur dengan menyalakan kipas angin, namun baling-baling kipas tersebut menyala semakin kencang hingga menyedot semua oksigen di dalam ruangan. Akibatnya, lelaki tua itu pun akhirnya tewas karena kehabisan oksigen.
4. Tanggal Terlarang untuk Pindah Rumah
![]() Urban legend korea tanggal terlarang/ Foto: Pexels/Olya Kobruseva |
Jika ingin melakukan pindah rumah di Korea, maka perlu menentukan hari baik serta menghindari tanggal-tanggal terlarang. Waktu terlarang untuk pindah rumah adalah di tanggal 1, 2, 11, 12, 21, 22, dan 31.
Apabila tetap nekat melakukan pindah rumah di tanggal tersebut, konon roh jahat dari rumah sebelumnya akan menghantui dan menimpakan kesialan.