
Deretan Drakor tentang Kesempatan Kedua, Bikin Kamu Jadi Lebih Menghargai Hidupmu Saat Ini

Mendapatkan kesempatan kedua bisa jadi sebuah anugerah bagi orang yang menerimanya. Bagaimanapun, nggak semua orang bisa berkesempatan untuk mendapatkan second chance. Karena nggak semua bisa mendapatkannya, yang bisa dilakukan adalah dengan nggak menyia-nyiakan kesempatan yang datang pada kita.
Bagi kamu pencinta drama Korea, selain dapat hiburan kamu juga bisa belajar untuk memanfaatkan kesempatan yang dimiliki lewat beberapa judul drama Korea ini loh. Meskipun genre yang diangkat adalah fantasi, tapi kamu tetap bisa mengambil pelajaran hidup dari cerita dalam beberapa drakor berikut.
Penasaran nggak sih apa saja? Yuk simak 6 judul drama korea fantasi dengan cerita kesempatan kedua berikut ini!
1) ABYSS
![]() Abyss /Foto: Imdb |
Patah hati karena ditinggal kekasih memang sangat menyiksa. Itu juga yang dirasakan oleh Cha Min, bahkan membuatnya ingin mengakhiri hidup. Siapa sangka di tengah keinginannya untuk mati malah Cha Min mendapatkan kesempatan hidup kembali berkat adanya ABYSS atau bola cahaya yang bisa menghidupkan mayat kembali.
Setelah mendapatkan kesempatan hidup kembali dengan tubuh yang jauh berbeda, Cha Min mendapat kabar bahwa sahabat yang pernah dia sukai Go Se Yeon, mati karena dibunuh. Cha Min kemudian menggunakan ABYSS pada Se Yeon, hingga Se Yeon pun mendapat kesempatan untuk hidup kembali.
Kesempatan kedua Cha Min dan Se Yeon nggak mereka sia-siakan begitu saja. Mereka berdua menggunakan kesempatan tersebut untuk mencari tahu teka-teki di balik pembunuhan Se Yeon yang ternyata menjadi gerbang pembuka terhadap kasus pembunuhan lainnya.
2) Couple On The Backtrack
![]() Go Back Couple /Foto: Imdb |
Konflik dalam rumah tangga bisa terjadi jika komunikasi yang dibangun nggak lagi harmonis. Ini juga yang terjadi pada rumah tangga pasangan Ma Jin Joo dan Choi Ban Do. Bertahun-tahun telah hidup bersama dan mengenal satu sama lain, ternyata nggak menjamin konflik keduanya berujung damai dan malah berakhir dengan perceraian.
Kesedihan perpisahan yang dirasakan keduanya, justru membuat mereka mendapatkan keajaiban di mana Ma Jin Joo dan Choi Ban Do bisa kembali ke dunia mereka di masa lalu. Keduanya mendapatkan kesempatan kembali ke kehidupan mereka di masa lalu, tepatnya saat mereka menjadi mahasiswa dan bertemu cinta pertama masing-masing.
Keadaan tersebut lantas membuat keduanya berpikir untuk mengejar cinta pertama masing-masing, agar nggak merasakan perpisahan seperti yang mereka alami. Tapi siapa sangka, kesempatan kembali ke masa lalu itu justru sangat berpengaruh dengan kelangsungan hidup mereka di masa kini untuk menyatukan mereka kembali. Bagaimanapun takdir memang sulit diubah ya, Beauties?
3) 18 Again
![]() 18 Again /Foto: Instagram/The Swoon |
Rumah tangga yang di ambang perceraian juga dirasakan oleh Hong Dae Young dan Jung Dae Jung. Konflik tak terbendung yang sebenarnya lazim terjadi, menimbulkan kesalahpahaman yang nggak berkesudahan.
Di luar dugaan, di tengah penyesalah dan upaya penyelesaian konflik keduanya, Hong Dae Young yang berusia 37 tahun justru kembali ke tubuh 18 tahunnya. Berkat bantuan temannya, Dae Young mampu beradaptasi, dan bahkan kembali mendaftarkan diri sebagai siswa di SMA kedua anaknya.
Selama berubah menjadi pemuda 18 tahun, Dae Young berusaha memperbaiki semua yang nggak sempat dilakukan saat dirinya berada di tubuh 37 tahunnya. Dae Young selalu hadir dan memberikan dukungan untuk istrinya Jung Da Jung yang memulai karir barunya. Juga terus menjadi teman yang baik bagi kedua anaknya, yaitu Hong Shi Woo dan Hong Si Ah.
4) Familiar Wife
![]() Familiar wife /Foto: Instagram/The Swoon |
Komunikasi yang baik memang dapat menjadi kunci utama dalam sebuah hubungan, termasuk dalam rumah tangga. Sayangnya itu nggak berlaku bagi Cha Joo Hyuk dan Seo Woo Jin. Sangking nggak nyamannya dengan perubahan sikap Woo Jin, membuat Joo Hyuk ingin mengakhiri rumah tangganya, bahkan ingin mengubah takdirnya.
Kesempatan mengubah takdir untuk nggak bersama dengan Woo Jin akhirnya bisa Joo Hyuk dapatkan setelah suatu hari dia melewati tol ke masa lalu sepulangnya bekerja. Kesempatan itu dia manfaatkan untuk mengubah takdir agar Joo Hyuk nggak berakhir menikahi Woo Jin. Selama perjalanan mengubah takdirnya, Joo Hyuk kemudian menyadari bahwa keputusan tersebut juga berpengaruh pada kehidupan orang lain.
Penyesalan memang selalu datang terlambat. Siapa sangka takdir yang berubah nggak menjamin hidup Joo Hyuk bahagia, karena harus kehilangan cinta dalam hidupnya. Perjalanan waktu yang dilalui Joo Hyuk lantas menyadarkannya bahwa cinta akan selalu menemukan takdirnya.
5) Hello, Me!
![]() Hello, Me! /Foto: Instagram/The Swoon |
Terlalu menyalahkan diri sendiri untuk sesuatu yang terjadi dalam hidup pada akhirnya nggak akan baik bagi kondisi mental health seseorang. Itu juga yang dialami oleh Bahn Ha-Ni setelah kehilangan ayahnya.
Bahn Ha-Ni yang merupakan gadis populer saat remaja, berganti menjadi wanita 37 tahun yang sangat terpuruk. Trauma masa lalu yang masih dirasakan, dibenci kakak dan neneknya, hingga dipecat dari pekerjaannya semakin membuatnya putus asa dalam menjalani hidup.
Ha-Ni kemudian bertemu dengan dirinya yang berusia 17 tahun, dan membuatnya kembali punya semangat untuk melanjutkan hidup. Dia kemudian berusaha untuk menyembuhkan luka dan mencari kebahagiaan kembali.
6) Hi Bye, Mama!
![]() Hi, Bye Mama! /Foto: Instagram/tvN |
Berpisah dengan orang yang kita sayangi memang sangat memilukan. Kesedihan karena berpisah untuk selamanya harus dirasakan Cho Gang Hwa yang kehilangan istri tercintanya, Cha Yu Ri setelah mengalami kecelakaan. Namun di saat yang sama, Gang Hwa juga harus bertahan demi anaknya yang lahir bersamaan dengan kematian Yu Ri.
Kehilangan yang mendalam juga dialami oleh ibu Yu Ri dan sahabat Yu Ri. Lima tahun berselang, nggak lantas memudarkan kenangan mereka semua tentang Yu Ri. Gang Hwa yang akhirnya telah menikah kembali, juga nggak bisa lepas dari rasa bersalahnya pada Yu Ri.
Yu Ri yang menjadi arwah dan enggan naik ke langit, kemudian mendapatkan kesempatan kembali menjadi manusia selama 49 hari. Yu Ri menggunakan kesempatan tersebut untuk membuat kenangan indah bersama dengan Seo Woo anaknya dan Gang Hwa. Ia juga berkesempatan untuk mengobati kerinduan ibu dan sahabatnya. Meski hanya sementara, namun kesempatan tersebut sudah cukup mengobati luka orang-orang yang dia sayangi.
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!
Pilihan Redaksi |