Militer Israel menghujani wilayah Gaza selatan dengan bom dan menewaskan sekitar 20 orang, termasuk jurnalis hingga tim penyelamat, Senin (25/8). Sebuah siaran langsung dari AlGhad TV merekam momen serangan brutal Israel yang membunuh petugas pertahanan sipil dan para jurnalis.
Potongan video yang viral di media sosial itu menunjukkan beberapa pria yang merupakan petugas pertahanan sipil menggunakan rompi berwarna oranye beserta jurnalis di rumah sakit Nasser. Mereka terlihat mengangkat tangan dan berusaha melindungi diri. Namun, beberapa detik kemudian, bom meledak dan membunuh mereka.
(naq/naq)