
Stylish dan Menawan, Intip Potret Jung Chae Yeon di Harper's Bazaar Korea Bersama Brand ON&ON
Aktris sekaligus mantan idol Jung Chae Yeon tampil stylish dengan koleksi terbaru brand ON&ON dalam pemotretan untuk majalah Harper's Bazaar Korea.

Jung Chae Yeon merupakan aktris sekaligus mantan idol dari girl grup I.O.I dan DIA. Belum lama ini, ia memamerkan hasil pemotretan terbarunya untuk majalah Harper's Bazaar Korea./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Memiliki visual yang begitu cantik menawan dan berbakat, Chae Yeon kerap didapuk menjadi model untuk pemotretan sejumlah majalah, iklan, hingga brand ternama./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Dalam pemotretannya bersama Haper’s Bazaar Korea tersebut rupanya juga berkolaborasi dengan brand fashion ON&ON untuk memperkenalkan koleksi pakaian musim dingin 2022./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Mengusung tema 'Ode to Youth: A Praise of Youth', koleksi terbaru didominasi dengan desain berbahan tebal nan klasik yang mencerminkan pemuda. Ia tampak memakai jaket putih berbulu domba dengan bawahan leather mini./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Outfit-outfit yang dikenakan terbilang cukup simple namun tetap stylish, Chae Yeon tampak memakai sweater lilac dan cropped jeans. Pesonanya kian manis dipadukan dengan pantofel coklat dan kaos kaki putih./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Di potret lainnya, Chae Yeon terlihat modis dalam balutan padding jacket, sweater kuning sebagai inner, hingga semi bootcut pants. Model ini memang tampak cocok dikenakannnya di musim dingin./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Tak hanya pakaian, untuk pelengkap fashion Chae Yeon juga mengenakan item knitted sebagai penghangat kepala, crop jumper dengan bulu putih di bagian bahunya, dan ankle boots warna coklat./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Dikenal memiliki kepribadian positif, hal tersebut sangat sesuai dengan konsep dari brand ON&ON. Seperti potret satu ini, ia berpose ceria sambil membawa tas berisi bunga dengan mengenakan coat dan denim pants./ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea

Chae Yeon baru saja menamatkan dramanya bersama Sungjae BTOB yakni The Golden Spoon, yang sukses meraih rating tinggi. Dari beberapa potretnya, mana nih yang jadi favorit kamu, Beauties?/ Foto: instagram.com/harpersbazaarkorea
RELATED ARTICLE


Siap Tayang Dalam Waktu Dekat, Yuk Mengenal Karakter Utama dari Drama Golden Spoon yang Bertabur Aktor Muda

Terpercaya Hasilnya, 5 Idol K-Pop Ini Berbagi Rahasia Diet Agar Tubuh Tetap Langsing dan Ideal
