Temani Kala di Rumah Aja, Ini Drama Korea yang Akan Tayang Bulan April 2020

Astari Dewi Larasati | Beautynesia
Kamis, 02 Apr 2020 11:00 WIB
Temani Kala di Rumah Aja, Ini Drama Korea yang Akan Tayang Bulan April 2020
https://oss.beautynesia.id/photo/temporary/cab04d63a1730cff71f0cb523396f004.jpeg
Sudah kurang lebih dua minggu pemerintah menghimbau masyarakat Jakarta dan sekitarnya untuk tetap berdiam di rumah. Hal ini dilakukan demi membendung penyebaran virus Corona. Untuk itu, kamu bisa mengisi waktu di rumah saja dengan menonton drama Korea.

Seperti kebanyakan wanita, di antara kamu pasti ada yang hobinya menonton drama Korea. Apalagi saat ini pemerintah menghimbau masyarakat khususnya daerah Jakarta dan sekitarnya untuk tetap berdiam diri di rumah.
 


Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan, salah satunya maraton drama Korea Selatan. Oleh karena itu, Beautynesia akan membagikan drama yang akan tayang pada bulan April 2020 untuk kamu Ladies.

 


The King Eternal Monarch


Foto: Istimewa

Siapa yang sudah kangen dengan akting dari aktor Lee Min Ho? Tenang Ladies,bulan April ini ia akan kembali bermain drama. Drama ini akan berkisah tentang dunia yang berbeda antara kaisar Korea yang mencoba menutup dunia yang dibuka oleh iblis ke dunia manusia. Ada pula seorang detektif yang mempunyai hubungan dengan penghubung dua dunia tersebut. Lee Min Ho akan adu akting dengan aktris Kim Go Eun yang pernah bermain drama Goblin.
 


How To Buy A Friend


Foto: Istimewa

Seorang siswa sekolah yang memiliki bakat untuk menulis dan dia mendapatkan banyak tekanan dari orangtuanya. Suatu hari ia ditolong oleh temannya saat diganggu oleh teman sekolahnya, kemudian untuk membayar sewanya ia harus melunasi uang sebesar 300.000 won atau sekitar Rp3.500.000. Padahal uang tersebut adalah biaya untuk melanjutkan studinya.
 


Born Again


Foto: Istimewa

Menceritakan dua pria dan satu wanita yang nasibnya terjalin melalui insiden dramatis pada tahun 1980an. Mereka mengalami reinkarnasi pada tahun 2020 untuk merubah nasib buruk pada masa lalu. Namun takdir enggak bisa diubah dan mereka tetap harus menghadapi takdir yang selama ini dihindari.
 


Human Class


Foto: Istimewa

Setelah sibuk berpartisipasi dalam drama Itaewon Class, Kim Dong Hee akan segera tampil di drama Human Class. Bercerita tentang murid sekolah menengah yang pandai. Namun untuk membayar biaya sekolahnya, ia harus menempuh jalan yang buruk. Akhirnya ia pun terjebak dalam kejahatan bersama teman-temannya yang terlibat.
 


(arm2/arm2)
CERITA YUK!
Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.