
3 Rutinitas Simpel agar Bisa Menerapkan Kebiasaan Makan Sehat dan Tepat Waktu Meski Pekerjaan Menumpuk

Jadwal bekerja yang padat dan terbatasnya akses memilih makanan sehat, mungkin menjadi tantangan tersendiri bagi Beauties dalam menemukan cara tepat untuk mengonsumsi makan sehat.
Padahal dengan perencanaan yang cermat, Beauties dapat makan dengan asupan makanan bergizi dan seimbang walaupun memiliki gaya hidup yang super sibuk.
![]() Menyiapkan Makan Sehat/ Foto: pexels.com/ Maarten van den Heuvel |
Beauties perlu sadari bahwa pola hidup sehat tidak perlu mahal dan memakan waktu. Misalnya, Beauties bisa menjadwalkan dan menyiapkan makanan jauh-jauh hari yang bergizi, lagi mudah disiapkan dan disimpan.
Berikut 3 rutinitas yang bisa Beauties terapkan agar tetap bisa makan sehat dan tepat waktu walau sedang sibuk-sibuknya melansir dari Lifehack.
![]() Bahan Makanan Sehat yang Mudah Didapat/ Foto: pexels.com/Ella Olsson |
Easy and Be Flexible
Sering kali Beauties bingung memikirkan menu makan siang dan malam ketika numpuknya pekerjaan. Tetapi, menjadwalkan dan menyiapkan bahan makanan yang sehat tetap bisa dilakukan, lho!
Pastikan Beauties memilih makanan yang mudah di dapatkan dan olah seperti sayuran hijau, buah-buahan. Pola makan sehat memang penting tapi memilih makanan yang mudah diolah dan dijangkau juga tak kalah penting.
Sebagai contoh, kamu tidak perlu memaksakan diri harus mengkonsumsi sayuran organik yang hanya bisa dibeli di supermarket saja. Karena sayuran biasa yang bisa dibeli di tukang sayur --yang biasa lewat depan rumahmu misalnya, bukan berarti punya kandungan gizi yang kurang.
![]() Salad Menu Sederhana Makanan Sehat/ Foto: pexels.com/Karolina Grabowska |
Pilih Menu Sederhana
Beauties, untuk bisa makan sehat tidak perlu rumit. Jangan terlalu memikirkan berjam-jam tentang menu sehat apa yang bisa dikonsumsi. Hal tersebut justru akan menambah pikiran dan stres tanpa disengaja.
Take it easy! Pilih dan siapkan menu sederhana yang tidak memakan banyak waktu seperti salad, roti isi telur selada, atau sup sayuran bening yang tidak perlu menambahkan terlalu banyak bumbu.
![]() Berjalan Kaki dapat Membakar Kalori/ Foto: pexels.com/Sebastian Arie Voortman |
Andalkan Tubuh yang Bekerja
Walaupun makan tepat waktu dan mengonsumsi asupan yang sehat, Beauties tetap membutuhkan pembakaran kalori. Itu karena organ di dalam tubuh perlu bekerja dalam pengolahan makanan. Berjalan kaki di sekitar lingkungan kantor bisa menjadi pilihan bagi Beauties yang sibuk.
Kesimpulannya memulai makan sehat diperlukan positive mindset bahwa Beauties mampu melakukannya dengan sederhana agar dapat menjadi rutinitas.
Pekerjaan yang menumpuk sebaiknya bukan menjadi alasan untuk tidak menjaga pola makan sehat. Apalagi di zaman serba canggih saat ini, sudah banyak tempat makan yang menyediakan makanan sehat dan tak kalah lezat. Atau kalau kamu ingin lebih hemat, maka bisa membawa bekal sendiri. Selamat mencoba!
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!