Ingin Terlihat Muda? Inilah Olahraga Terbaik agar Tetap Awet Muda di Usia 30-an

Dimitrie Hardjo | Beautynesia
Sabtu, 17 Jan 2026 16:00 WIB
4. Cardio
Olahraga cardio dapat mencegah penuaan dini. Misalnya jogging, lari, atau bersepeda./ Foto: Pexels.com/Andrea Piacquadio

Cara mencegah penuaan tidak hanya dengan skincare. Kesehatan fisik juga perlu dijaga agar tetap bugar dan awet muda, Beauties. Langkah terbaiknya tentu dengan berolahraga.

Jika kamu memasuki atau berada di usia 30-an, maka olahraga jadi bagian penting dalam gaya hidupmu. Sebab, olahraga adalah salah satu cara paling efektif untuk memperlambat, dan bahkan membalikkan, aspek-aspek penuaan. Ini dia sejumlah olahraga terbaik untuk mencegah penuaan di usia 30-an.

1. Resistance Traning

Resistance training akan membantu menjaga massa otot. Olahraga ini mencakup push up, plank, squats, deadlift, dan sebagainya.

Resistance training akan membantu menjaga massa otot. Olahraga ini mencakup push up, plank, squats, deadlift, dan sebagainya./ Foto: Pexels.com/Karola G

Latihan ketahanan dapat membantu memperbaiki penurunan massa otot yang umumnya mulai menghilang di atas usia 30 tahun. Mengutip dari laman Jinfiniti, setelah usia 30 tahun, seseorang akan kehilangan 3-8% massa otot per dekade melalui sarkopenia, yaitu suatu proses yang mempercepat penuaan sel dan meningkatkan risiko kematian. Contoh latihan ketahanan yang bisa kamu lakukan seperti push up, plank, squats, deadlift, dan sebagainya.

2. Aerobik

Olahraga aerobik bermanfaat untuk kesehatan fisik secara keseluruhan, terlebih untuk jantung. Aerobik mencakup senam, menari, jogging, hingga skipping.

Olahraga aerobik bermanfaat untuk kesehatan fisik secara keseluruhan, terlebih untuk jantung. Aerobik mencakup senam, menari, jogging, hingga skipping./ Foto: Pexels.com/Mart Production

Olahraga aerobik tidak hanya baik untuk kesehatan jantung, tapi juga kesehatan fisik secara keseluruhan. Aktivitas aerobik membantu mengurangi penuaan sel dan membantu menambah energi. Tidak hanya senam, aktivitas aerobik juga mencakup jogging atau jalan cepat, menari, berenang, atau bersepeda.

3. Latihan Fleksibilitas dan Keseimbangan

Olahraga untuk fleksibilitas dan keseimbangan. Olahraga seperti yoga akan menjaga tubuh tetap awet muda.

Olahraga untuk fleksibilitas dan keseimbangan. Olahraga seperti yoga akan menjaga tubuh tetap awet muda./ Foto: Pexels.com/Chevanon Photography

Jika kamu menggemari pilates atau yoga, maka kamu sudah berada dalam jalur yang tepat untuk menjaga tubuh tetap awet muda. Latihan keseimbangan dan fleksibilitas yang bisa kamu dapatkan dalam olahraga tersebut akan membantu memperkuat sistem vestibular, meningkatkan neuroplastisitas sehingga membantu otak beradaptasi dan mempertahankan koordinasi, serta mengurangi kekakuan dan peradangan.

4. Cardio

Olahraga cardio dapat mencegah penuaan dini. Misalnya jogging, lari, atau bersepeda.

Olahraga cardio dapat mencegah penuaan dini. Misalnya jogging, lari, atau bersepeda./ Foto: Pexels.com/Andrea Piacquadio

Latihan kardiovaskular atau cardio juga baik untuk mencegah penuaan. Melansir dari CNN Health, latihan seperti lari, jalan kaki, berenang, dan bersepeda, membantu menjaga kesehatan jantung, meningkatkan sirkulasi darah, meningkatkan pembakaran kalori, meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, dan baik untuk meningkatkan kepadatan tulang seiring bertambahnya usia.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(dmh/dmh)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE