Kenyang Lebih Lama dengan Menu Sahur Kaya Protein Ini, Cobain Yuk!

Dewi Maharani Astutik | Beautynesia
Minggu, 23 Mar 2025 19:00 WIB
Kenyang Lebih Lama dengan Menu Sahur Kaya Protein Ini, Cobain Yuk!/Foto: Freepik

Menjalani puasa selama kurang lebih 12 jam tanpa asupan makanan dan minuman menuntut tubuh untuk memiliki cadangan energi yang cukup. Oleh karena itu, sahur menjadi momen krusial untuk mengisi kembali energi yang akan digunakan sepanjang hari. Tanpa makanan sahur mengenyangkan, risiko mengalami lemas, dehidrasi, dan kesulitan berkonsentrasi meningkat sehingga dapat mengganggu aktivitas harian.

Salah satu komponen penting dalam menu sahur adalah protein. Manfaat protein saat sahur adalah meningkatkan rasa kenyang lebih lama dibandingkan dengan nutrisi lainnya. Dilansir dari The Healthy Muslims, inilah beberapa sumber protein untuk sahur yang bisa kamu coba.

Telur


Ilustrasi/Foto: Freepik/KamranAydinov

Telur utuh merupakan makanan yang kaya nutrisi dan mudah diserap oleh tubuh. Selain protein berkualitas tinggi, telur utuh mengandung berbagai vitamin seperti vitamin A, D, E, dan B12, mineral seperti zat besi dan selenium, lemak sehat, serta antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan mata dan fungsi tubuh lainnya.

Meskipun putih telur mengandung sebagian besar protein, kuning telur menyimpan sebagian besar nutrisi lainnya. Oleh karena itu, mengonsumsi telur utuh memberikan manfaat nutrisi yang lebih lengkap dibandingkan hanya mengonsumsi putih telur saja.

Telur utuh dapat menjadi pilihan menu sahur yang efektif karena kandungan protein dan lemak sehatnya membantu memperlambat proses pencernaan sehingga memberikan rasa kenyang yang lebih lama. Selain itu, nutrisi lengkap dalam telur utuh mendukung kebutuhan gizi harian selama berpuasa. Mengonsumsi telur utuh saat sahut dapat membantu menjaga energi dan fokus sepanjang hari.

(naq/naq)
Tonton video di bawah ini ya, Beauties!
Tanda Usus Kotor