Kesehatan Nomor Satu, Ini 6 Resolusi Tahun Baru yang Bantu Jaga Kondisi Fisik dan Mental

Sherley Gucci Permata Sari | Beautynesia
Rabu, 28 Dec 2022 12:00 WIB
Kesehatan Nomor Satu, Ini 6 Resolusi Tahun Baru yang Bantu Jaga Kondisi Fisik dan Mental/Foto: Getty Images/iStockphoto/zGel

Menjelang akhir tahun, salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh banyak orang adalah mengevaluasi perjalanan hidup selama satu tahun dan berusaha memperbaiki kesalahan atau kegagalannya di tahun yang baru dengan berbagai resolusi. Memang, resolusi kerap menjadi acuan dan arah untuk menyambut awal tahun baru dengan lebih penuh semangat. 

Jika kamu biasa membuat resolusi tahun baru untuk karier, asmara, hingga urusan keluarga, sebaiknya kamu juga perlu memasukkan kesehatan dalam daftar resolusi tahun barumu, nih, Beauties. Lalu, apa saja yang bisa dilakukan untuk memulai tahun baru yang lebih sehat? Berikut cara memulai resolusi tahun baru 2023 yang lebih sehat yang telah Beautynesia rangkum. Yuk, simak! 

Memperbaiki dan Mengatur Pola Makan


Ilustrasi/Foto: Freepik.com/rawpixel.com

Hal yang pertama dapat kamu lakukan adalah mengatur pola makan yang lebih baik dari sebelumnya. Jika sebelumnya kamu makan dengan sesuka hati, seperti tidak memperhatikan asupan gizi, konsumsi minuman dan makanan manis yang berlebihan, hingga masih malas dan tidak suka mengonsumsi sayur dan buah, kamu bisa mengubah kebiasaan buruk ini. Sebab, ketiga kebiasaan ini dapat jadi pemicu masalah kesehatan, seperti sembelit, obesitas, diabetes hingga dapat menyebabkan komplikasi yang lebih serius.

Untuk memulai tahun baru yang lebih sehat, mulailah dengan memperbaiki pola makan, seperti makan tepat waktu dan diet secara konsisten bagi kamu yang mengalami masalah obesitas. Tak hanya itu, kamu juga bisa membatasi asupan makanan atau minuman manis. Untuk bisa lebih rajin mengonsumsi sayur dan buah, kamu bisa memulainya dari buah atau sayur yang paling kamu suka dan membuat kreasi makanan agar lebih menarik dan tentunya menggugah selera makanmu.

Rajin Minum Air Putih


Minum Air Putih/Foto: Freepik.com/Ajerbaizan_stock

Tak hanya memperbaiki pola makan, hal yang juga tak kalah penting untuk tahun baru yang lebih sehat adalah lebih rajin minum air putih. Terutama bagi kamu yang masih malas dan tidak suka minum air putih. Salah satu hal yang menjadi alasan beberapa orang malas mengonsumsi air putih adalah karena tidak ada rasa. Faktanya, air putih merupakan sumber hidrasi utama untuk kesehatan tubuh.

Melansir dari detikHealth, komposisi tubuh manusia rata-rata terdiri dari 75 persen air. Tubuh yang kekurangan cairan tubuh atau dehidrasi dapat menimbulkan efek gangguan kesehatan, seperti kulit kering, rusaknya sistem kekebalan tubuh, hingga gagal ginjal. Oleh karena itu, agar kamu bisa lebih rajin minum air putih dan memenuhi jumlah asupan air putih, kamu bisa mengingat bahaya kekurangan minum air putih dan menggunakan trik minum dengan botol 2 liter yang kini banyak dijual di pasaran hingga marketplace.

Membuat Jadwal Olahraga


Olahraga/Foto: Freepik.com/tirachardz

Olahraga merupakan aktivitas fisik yang dapat menunjang kesehatan, baik fisik maupun mental. Namun untuk melakukan kegiatan yang satu ini, selalu banyak godaan yang membuat orang malas. Mulai dari kesibukan pekerjaan yang menyita waktu hingga rasa mager yang jadi penyebab banyak orang malas untuk berolahraga.

Untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa membuat jadwal olahraga dan menambahkan reminder di gadget yang selalu kamu pakai sehari-hari. Bahkan jika memungkinkan, kamu juga bisa menggunakan jasa trainer untuk resolusi tahun baru 2023 nanti agar kamu merasa punya tanggungjawab dengan keputusan dan uang yang telah dikeluarkan. Dilansir dari Real Simple, setidaknya dalam seminggu kamu perlu berolahraga sebanyak tiga sampai lima kali selama sekitar 30 menit.

(naq/naq)