BILLBOARD
970x250

5 Produk Makeup Lokal Terbaru 2019 yang Sayang Banget Dilewatkan!

Fafa | Beautynesia
Kamis, 05 Dec 2019 09:00 WIB
5 Produk Makeup Lokal Terbaru 2019 yang Sayang Banget Dilewatkan!
Beauty Junkie, jangan sampai ketinggalan produk makeup lokal terbaru 2019 ya biar penampilanmu tetap hype dan kekinian. Yuk cek daftar produknya di bawah ini, siapa tahu ada diantaranya yang belum kamu miliki!
Biar enggak ketinggalan tren, brand-brand kecantikan tidak pernah berhenti melakukan inovasi produk terbaru. Termasuk para brand kecantikan Indonesia ini yang juga telah sukses meluncurkan produk makeup lokal terbaru 2019. Cek langsung daftar produknya di bawah ini :

1.    Wardah Exclusive Flawless Cover Cushion




Foto: https://www.instagram.com/jlcosmetic85/

Sukses meluncurkan BB Cushion matte by Instaperfect series, kini, wardah kembali melengkapi koleksi cushionnya lho. Yups, Wardah Exclusive Flawless Cover Cushion menawarkan cushion berkualitas dengan harga terjangkau.

Finish looknya natural glow, sehingga kulit kamu akan tampak mulus dan bersinar alami. Ada 4 shade yang ditawarkan, Natural, Sandy beige, Honey Beige dan Light Beige yang pas untuk kulit wanita Indonesia. Segera dapatkan hanya dengan Rp32 ribu!


2.    Make Over Power Stay Vivid Waterlite Lip Stain




Foto: https://www.instagram.com/makeoverid/

Make Over berhasil menggebrak pasar kecantikan Indonesia, kini, produk makeup terbarunya adalah pewarna bibir yang diklaim super long lasting up to 12 jam lho. Finish looknya semi-matte yang tampak natural dibibir dan anti gumpal. Tersedia dalam 8 warna pilihan, semua warna dijamin bikin bibir kamu tampak segar sepanjang hari.

Enggak percaya? Cobain sendiri ya, harganya murah sekitar Rp105 ribu.


3.    Viva Queen Perfect Art Eyeliner Pen




Foto: https://www.instagram.com/viva.cosmetics/

Produk makeup lokal terbaru dari brand legendaris Indonesia, yaitu Viva Queen Perfect Art Eyeliner Pen. Pensil liner yang tipnya dibuat lebih soft dan skinny. Menghasilkan riasan garis yang intens, presisi, cepat kering, tahan lama, dan yang pasti sangat mudah digunakan. Ciptakan riasan mata indahmu mulai dari sekarang! Kamu bisa mendapatkan produk ini seharga Rp57 ribu.


4.    Mineral Botanica Eyeshadow Palette Exclusive Glow Collection




Foto: https://www.instagram.com/mineralbotanica/

Mengusung tema “Ready to Glow?”, Mineral Botanica menghadirkan Glow Series Collection yang salah satunya terdiri dari Eyeshadow Palette. Terdiri dari 3 varian eyeshadow palette dengan shade natural sampai deep.

Eyeshadow palette 01 Naturally untuk warna aman yang wearable dipakai sehari-hari, 02 Loud Whisper untuk bold make up, dan 03 Dazzling Wonder yang paling bold. Jadi, kamu tidak perlu bingung lagi memilihnya. Eksklusif di Tokopedia dengan harga Rp179.900 ribu.


5.    ESQA FREEZE Brow Mascara




Foto: https://www.instagram.com/ESQA

Untuk menyempurnakan riasan mata, kamu bisa menggunakan ESQA FREEZE Brow Mascara yang diklaim bisa tahan seharian Ladies. Tersedia dalam 4 warna favorite Ash Brown, Chocolate, Dark Brown, Gray, dan Clear. Untuk brow mascara yang berkualitas, harga yang ditawarkan ESQA cukup terjangkau sekitar Rp150 ribu.

Ada begitu banyak produk makeup lokal terbaru 2019 ini. Namun 5 produk di atas menjadi salah satu yang terbaik dan sayang banget kalau belum kamu coba.


(kik/kik)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE