Riasan Wajah Ala Shin Min Ah yang Natural Namun Elegan

Sylvia Yuliasar | Beautynesia
Senin, 28 Jan 2019 12:00 WIB
Riasan Wajah Ala Shin Min Ah yang Natural Namun Elegan
https://www.sisidunia.com/wp-content/uploads/2018/07/Profil-Dan-Biodata-Shin-Min-Ah.jpg
Meski selalu terlihat cantik natural, penampilan Shin Min Ah pernah menjadi perbincangan hangat saat membintangi Oh My Venus beberapa tahun lalu. Pasalnya, saat itu dia harus berperan sebagai seorang pengacara yang kelebihan berat badan. Karena perannya itu, dia harus menggunakan pakaian khusus, dan juga makeup khusus, yang saat itu ditaksir bernilai hingga miliaran rupiah. Namun selebihnya, Shin Min Ah drama selalu menarik perhatian banyak penonton wanita karena kecantikannya yang sukses bikin iri. Pasalnya riasan wajah Shin Min Ah dinilai natural namun tetap menawan. Sebut saja drama Arang and the Magistrate, My Girlfriend is A Nine Tailed Fox dan juga Tomorrow With You, kesemuanya selalu memperlihatkan wajah Shin Min Ah dalam makeup yang natural. Kira-kira apa ya rahasia Shin Min Ah untuk tetap natural namun tetap terlihat cantik? Yuk contek tips berikut ini.

1. Pemakaian base makeup Shin Min Ah


Dalam Shin Min Ah biodata tercatat jika dia lahir pada 5 April 1984, yang tandanya, di 2019 ini usianya akan menginjak 35. Namun penampilannya selalu terlihat lebih muda. 

Salah satu rahasia makeup artis cantik ini adalah pemakaian makeup yang detil, terutama di bagian pemakaian primer yang menutupi pori-pori dan bintik pada wajah, sehingga memberikan hasil riasan yang membuat wajah terlihat lebih muda. 


Foto: https://www.soompi.com/

2. Cerah tanpa berlebih


Poin lain yang selalu terlihat dari makeup Shin Min Ah adalah pemakaian perona pipi yang natural. Blusher dengan warna merah muda, selain membuat makeup terlihat natural juga memberikan kesan sehat. 

Selain itu, pemakaian perona pipi dengan warna lembut, akan menambah kesan feminin loh Ladies. Tentunya ini bisa diaplikasikan untuk riasan sehari-hari.


Foto: https://celebbodysize.com

3. Warna lipstick yang jauh dari kesan sensual


Shin Min Ah yang selalu terlihat natural, nampaknya memang sudah memiliki warna-warna pilihan khusus untuk riasan wajahnya. Termasuk untuk pemilihan lipstick

Shin Min Ah lebih sering terlihat menggunakan lisptick dengan warna-warna lembut, dan terbilang jarang memakai lipstick dengan warna merah menyala. Sekalipun dia tidak menggunakan warna lembut, Shin Min Ah akan memilih warna cenderung gelap yang akan memberikan efek classy dalam riasan wajahnya. 


Foto: https://id.castko.com/

4. Meski natural tetap terlihat berkelas


Walau dikenal seringkali menggunakan makeup natural, namun Shin Min Ah, tetap memperhatikan poin-poin penting dalam riasannya loh. 

Salah satunya adalah penggunaan highlighter di bagian-bagian seperti tulang pipi dan hidung. Membuat wajahnya tetap bercahaya, elegan namun tetap natural.


Foto: https://www.soompi.com/

5. Mempertegas bagian mata dengan eyeliner


Di salah satu foto Shin Min Ah dan Kim Woo Bin, terlihat bagaimana sang aktris tetap terlihat natural dan minimalis. Meski begitu, terlihat tegas dengan warna lipstick merah namun lebih ke arah gelap dan juga terlihat tegas di bagian mata. 

Meski natural tanpa eyeshadow, namun Shin Min Ah menggunakan eyeliner yang membuat garis matanya terlihat tegas. Bagi yang kurang suka menggunakan eyeshadow, bisa mencuri makeup ala Shin Min Ah ya Ladies. 
 


Foto: https://www.soompi.com/
(kik/kik)
CERITA YUK!
Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE