Terkadang beberapa orang cari aman dengan memakai kebaya berwarna nude, beige, coklat atau warna-warna hangat dan netral lainnya. Padahal sesekali kamu bisa tampil beda dengan memilih kebaya berwarna hijau. Bahkan kebaya dengan warna hijau bisa menambah kesan fresh dan cantik.
Tak perlu khawatir, Ladies, karena saat ini sudah banyak kebaya berwarna hijau dengan desain modern dan simple. Mulai dari hijau cerah hingga hijau gelap, berikut inspirasi kebaya warna hijau yang menarik disimak.
1. Kompak dengan Kebaya Hijau Mint
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/kebayaoutfit |
Mungkin kamu berpikir warna hijau muda terlalu cerah bahkan bisa terlihat tidak elegan. Padahal, kamu bisa memilih hijau mint, Ladies. Warna ini lebih ke arah pastel sehingga membuat tampilan kamu menjadi manis dan tetap classy.
2. Kebaya Hijau Neon dengan Selendang
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/kebayaoutfit |
Jika ingin memilih kebaya warna cerah, sebaiknya minimalkan hiasan, Ladies. Kebaya dengan potongan loose sangat disarankan untuk warna ini dan kamu bisa menambah detail di bagian lengan. Kemudian memakai selendang untuk menambah kesan mewah.
3. Kebaya Hijau Seafoam dengan Aksen Sheer
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/kebayaoutfit |
Model kebaya yang satu ini benar-benar recommended jika kamu ingin terlihat elegan namun tetap simpel. Dari segi warna sudah terlihat classy, kemudian ditambah dengan bahan kebaya yang cenderung sheer, so stunning!
4. Long Kebaya Berwarna Hijau Basil
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/kebayaoutfit |
Kebaya ini cocok untuk kamu yang ingin terlihat lebih slim di mana warna-warna gelap memang lebih disarankan. Jadi kamu tinggal memilih kebaya berwarna hijau seperti hijau basil. Untuk mengimbanginya, gunakan makeup yang lebih bold ya, Ladies.
5. Kebaya Hijau Pickle dengan Boat Neck
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/nikitawillyofficial94 |
Gaya elegan yang simpel lainnya, seperti kebaya yang dipakai Nikita Willy ini. Kebaya dengan warna hijau unik yaitu hijau pickle ditambah dengan cutting simple berkerah lebar serta manik-manik membuatnya semakin anggun dan elegan.
6. Kebaya Mewah Hijau Pistachio
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/nabilasyakieb |
Kebaya ala Nabila Syakieb ini terlihat sangat mewah sehingga bisa kamu pakai di acara-acara spesial. Kamu bisa memadukannya dengan rok batik yang memiliki motif berwarna senada yaitu hijau pistachio agar terlihat match dan cantik.
7. Kebaya Hijau Lime Kerah Sanghai
![]() Kebaya Hijau/Instagram.com/kebayaoutfit |
Sesekali kamu juga bisa tampil beda dengan kebaya berwarna hijau lime. Kebaya berkerah tinggi dengan model Shanghai ini membuat kamu tidak repot-repot memilih perhiasan untuk bagian leher. Tinggal membawa cluth saja, tampilan kamu sudah sangat mewah, Ladies.
Nah, itulah beberapa contoh kebaya dengan warna hijau yang tak kalah elegan dari warna-warna netral. Semoga menginspirasi!